Enggartiasto Lukita Menteri Perdagangan mengatakan harga kebutuhan pokok pada pertengahan bulan Ramadhan dipastikan masih aman dan cendrung turun.
“Saya ke Pasar Keramat Kota Cirebon ini untuk memantau kebutuhan dan setelah di cek semua masih aman,” kata Enggar seperti dikutip antara, Selasa (29/5/2018).
Ia menyebutkan mulai dari harga, beras, gula, minyak dan daging sapi masih stabil, tidak ada kenaikan dan pasokan pun sampai saat ini aman.
“Untuk harga beras, gula, minyak masih aman dan tidak ada kenaikan, PR saya itu masih di daging ayam, meskipun turun tapi harga masih belum stabil,” tuturnya.
Dia menambahkan akan terus menjaga harga yang sudah stabil itu dengan akan terus memantau dan juga menyuplai kebutuhan barang, agar tidak naik.
Pada Selasa (29/5) pagi Menteri Perdagangan mengecek harga di Pasar Keramat, kemudian dilanjutkan ke Pasar Kanoman Kota Cirebon, dari hasil pantaun tersebut dia memastikan semua kebutuhan aman.
“Kita akan terus jaga, agar bisa stabil dan pasokan itu dipastikan nanti mencukupi,” katanya. (ant/rst)