Senin, 21 April 2025

Starting Line Up Persebaya vs Madura United: Rizky Dwi Jadi Ujung Tombak

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Aksi Rizky Dwi Pangestu penyerang Persebaya, saat mencoba mengecoh penjaga gawang PSIS Semarang. Foto: Persebaya

Persebaya Surabaya menghadapi Madura United dalam laga lanjutan Liga 1 pekan ke-29 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, pada Minggu (20/4/2025).

Tim besutan Paul Munster itu, menurunkan starting line up berbeda dengan sebelumnya, ketika menahan imbang Persija Jakarta pada pertandingan pekan ke-28 lalu.

Di laga home ini, Persebaya menurunkan Rizky Dwi Pangestu sejak menit awal. Pemain berposisi striker itu bertugas mendobrak barisan pertahanan Madura United dibantu Flavio Silva.

Francisco Rivera dan Dejan Tumbas yang sebelumnya absen karena akumulasi kartu kuning, pada laga Derbi Suramadu ini kembali bisa turun sebagai starter.

Sementara untuk susunan lengkap pemain, di posisi penjaga gawang, dipercayakan kepada Ernando Ari Sutaryadi, dengan di posisi bek diisi oleh Slavko Damjanovic, Dime Dimov, Catur Pamungkas, dan Ardi Idrus.

Di lini tengah, Persebaya memasang Toni Firmansyah yang akan bekerjasama dengan Francisco Rivera dan Mohammed Rashid.

Sedangkan di lini depan, tim asal Kota Pahlawan itu menurunkan Rizky Dwi Pangestu, yang ditopang oleh Flavio Silva dan Dejan Tumbas.

Dalam derbi Suramadu ini, wasit yang memimpin jalannya pertandingan yakni Ryan Nanda Saputra dengan dibantu oleh Frengki Ferdianto sebagai asisten wasit 1 dan Arsyad Najamudin sebagai asisten wasit 2.

Sedangkan wasit VAR, diisi oleh Heru Cahyono dengan asisten wasit VAR Mohammad Ansori.

Starting line up:

Persebaya Surabaya: Ernando Ari (GK)(C), Dime Dimov, Slavko Damjanovic, Catur Pamungkas, Ardi Idrus, Francisco Rivera, Toni Firmansyah, Mohammed Rashid, Flavio Silva, Dejan Tumbas, Rizky Dwi.

Madura United: Miswar Saputra (GK), Pedro Monteiro, Haudi Abdillah, Ibrahim Sanjaya, Taufik Hidayat, Brayan Angulo, Ilhamsyah, Jordy Wehrmann (C), Iran Junior, Riski Afrisal, Miljan Skrbic.(ris/bil)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Motor Tabrak Belakang Suroboyo Bus

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Senin, 21 April 2025
Kurs