
Sebuah gudang penyimpanan sandal di Jalan Tanjungsari, Sukomanunggal, Kota Surabaya terbakar pada Selasa (8/4/2025) malam.
Berdasarkan pantauan suarasurabaya.net di lokasi pada Selasa malam pukul 20.17 WIB, api masih berkobar disertai asap hitam membumbung tinggi dari gedung bagian belakang.
Informasi awal dari Marsudi, salah satu karyawan bagian produksi, kebakaran bersumber dari gedung penyimpanan sandal jadi. Lokasinya berada di bagian paling belakang kompleks gudang itu.
“Iya ada di paling selatan,” katanya saat ditemui di lokasi.
BACA JUGA: Gudang Alas Kaki di Tanjungsari Surabaya Terbakar, 16 Unit Damkar Dikerahkan
Menurutnya, seluruh karyawan bagian gudang penyimpanan sandal jadi itu sudah pulang pada pukul 17.00 WIB.
“Saya dapat informasi kebakarannya jam 19.00 malam, dari keponakan yang masih bekerja,” ucapnya.
Sementara karyawan yang masih ada atau bekerja, berada di kantor dan gudang produksi bagian paling utara atau depan kompleks bangunan.
“Ada karyawan shift dua (sore sampai malam),” imbuhnya.
Informasi yang Marsudi terima, kebakaran diduga karena korsleting dari gudang penyimpanan sandal jadi.
Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan resmi dari petugas pemadam kebakaran atau kepolisian soal kronologi dan penyebab kebakaran. Petugas masih berjibaku memadamkan api. (lta/saf/ipg)