Rabu, 19 Maret 2025

Eri Cahyadi Pastikan Rotasi Jabatan di Pemkot Surabaya akan Dilakukan April 2025

Laporan oleh Meilita Elaine
Bagikan
Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya ketika memberikan sambutan di acara serah terima dengan KPK di Balai Kota Surabaya pada Selasa (18/3/2025). Foto: Nova Trisya Kaka Mg suarasurabaya.net

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya berencana merotasi jabatan sejumlah perangkat daerah pada April 2025. Hal ini dilakukan setelah lelang jabatan beberapa waktu lalu.

Eri Cahyadi memastikan seleksi tanya jawab peserta lelang jabatan petahana sudah tuntas pekan kemarin.

“Sudah, kemarin,” kata Eri pada Rabu (19/3/2025).

Eri menjelaskan bahwa hasil penilaiannya sudah diserahkan ke panitia seleksi dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN) untuk pertimbangan menentukan pejabat tetap atau dirotasi.

“Yang sudah saya lakukan, saya serahkan ke pansel, sebagai perhitungan nanti akan tahu posisi-posisi ini siapa yang dilanjut dan diputar,” bebernya.

Eri memastikan pelantikan rotasi itu akan dilaksanakan pada April 2025.

“Saya harap (seluruh proses) Maret selesai pada April berputar,” tambahnya.

Ia memberi sinyal hanya merotasi tanpa ada pejabat baru. Sebab pendaftar selain petahana, memutuskan mundur sebelum seleksi tanya jawab.

“Ada 50 yang mendaftar kepala dinas, mundur semua,” imbuhnya.

Kemudian jabatan yang kosong usai rotasi pada April nanti, akan kembali dilelang. Sementara pejabat yang dirotasi nanti maksimal diberi waktu menjabat tiga tahun sebelum rotasi lagi.

“Jabatan itu maksimal tiga tahun harus berputar, biar merasakan semua (jabatan),” tandasnya.

Diketahui, dari total 500 ASN yang mengikuti seleksi lelang jabatan, di mana 70 di antaranya kepala perangkat daerah harus memaparkan inovasi di hadapan Eri dan penguji. (lta/saf/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Belakang Suroboyo Bus

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Surabaya
Rabu, 19 Maret 2025
26o
Kurs