Kamis, 13 Maret 2025

Sadie Sink Dikabarkan Gabung “Spider-Man 4” Bareng Tom Holland

Laporan oleh Akira Tandika Paramitaningtyas
Bagikan
Aktris Sadie Sink saat berperan sebagai Max dalam serial "Stranger Things". Foto: Antara

Aktris Sadie Sink dikabarkan gabung dengan Marvel Cinematic Universe (MCU) dan akan membintangi film Spider-Man 4 bersama Tom Holland.

Meski begitu, pemeran Max dalam serial “Stranger Things” belum diketahui akan bermain sebagai siapa. Sementara alur cerita Spider-Man 4 juga masih dirahasiakan.

Daniel Cretton sutradara Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings akan memimpin film yang saat ini belum diberi judul. Sementara Erik Sommers dan Chris McKenna menulis skenarionya.

Menurut Variety, Destin Daniel Cretton akan menyutradarai sekuel keempat tersebut, menggantikan Jon Watts, yang menyutradarai tiga film pertama dalam waralaba tersebut.

Sony Pictures telah menetapkan perilisan teatrikal pada 31 Juli 2026.

Adapun berita tentang bergabungnya Sink ke MCU muncul saat dia akan segera menyelesaikan waktunya di serial Netflix Stranger Things. Sink selanjutnya membintangi film Searchlight O’Dessa dan drama Broadway John Proctor Is the Villain. (ant/kir/ham)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Surabaya
Kamis, 13 Maret 2025
26o
Kurs