
Pengendara motor berjenis kelamin laki-laki ditemukan meninggal dunia tergeletak di Jalan Kalimas Baru, Surabaya pada Selasa (4/3/2025) siang.
Awang Dhanny petugas Command Center Surabaya mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan terkait hal ini pada Selasa sekira pukul 14.56 WIB.
Lima menit berselang, petugas yang tiba di lokasi mendapati pengendara motor pria berinisial M (55) asal Platuk Donomulyo, sudah tergeletak di pinggir jembatan Jalan Kalimas Baru, Surabaya.
Korban dinyatakan dinyatakan meninggal dunia usai dilakukan pengecekan tim dari Dikas Kesehatan (Dinkes) Surabaya. Selanjutnya, korban dievakuasi ke RSUD Dr. Soetomo, Surabaya.
Hingga berita ini ditulis, penyebab kecelakaan masih dalam proses penyelidikan pihak Kepolisian. (nis/saf/ipg)