
Merayakan bulan suci Ramadan, DoubleTree by Hilton Surabaya kembali menghadirkan berbagai pengalaman istimewa bagi para tamu.
Penggunaan dekorasi megah, hampers eksklusif, hingga sajian berbuka puasa prasmanan, hotel bintang lima ini memastikan setiap momen Ramadan lebih berkesan.
“Kami selalu memastikan setiap tamu yang datang mendapatkan pengalaman terbaik dengan standar kualitas yang tinggi. Kami telah menyiapkan secara maksimal mulai dari suasana lobby yang megah, pilihan bingkisan Ramadan, hingga sajian berbuka puasa di Makan Kitchen dan 360 Degree Function Room, semuanya dirancang untuk menciptakan momen yang berkesan,” ujar Shane Ingram General Manager DoubleTree by Hilton Surabaya.
Prasmanan Berbuka Puasa dengan Beragam Hidangan Lezat
DoubleTree by Hilton Surabaya menawarkan dua lokasi eksklusif untuk berbuka puasa untuk menikmati hidangan.
Makan Kitchen, yang terletak di lantai satu, menghadirkan lebih dari 100 pilihan menu, termasuk bebek peking, seafood on ice, teppanyaki, serta ikan bakar utuh dengan aneka saus. Paket ini tersedia dengan harga Rp399,000++ per orang dan dapat menampung hingga 320 tamu.
360 Degree Function Room, di lantai 23 menawarkan pengalaman berbuka yang lebih eksklusif dengan panorama kota Surabaya. Hidangan khas Timur Tengah seperti kambing guling, Turkish shawarma, serta pencuci mulut seperti baklava dan qatayef turut melengkapi suasana berbuka puasa yang mewah. Paket berbuka puasa di lokasi ini dibanderol dengan harga Rp499,000++ per orang.
Sebagai penawaran spesial, DoubleTree by Hilton Surabaya menghadirkan promo early bird diskon 50 persen yang berlaku hingga 7 Maret 2025, memberikan kesempatan bagi tamu untuk menikmati sajian berbuka puasa dengan lebih hemat.
Selain itu, setelah periode early bird berakhir, tamu tetap dapat menikmati promo diskon 25 persen untuk pemesanan di hari-hari berikutnya.
Bingkisan Lebaran dan Penawaran Ramadan Staycation Spesial
Selain sajian berbuka puasa, DoubleTree by Hilton Surabaya juga menghadirkan hampers eksklusif dengan dua pilihan yaitu, Ramadan Heritage Rp300,000 net dengan tiga varian kue khas, serta Ramadan Blessing Rp500,000 net dengan empat varian kue dalam kemasan premium.
DoubleTree by Hilton Surabaya juga menawarkan paket menginap spesial dengan harga istimewa.
Dengan harga mulai dari Rp880,000++ per kamar per malam, tamu dapat menikmati sahur untuk dua orang di Makan Kitchen.
Bagi tamu yang ingin merasakan pengalaman berbuka puasa yang istimewa, tersedia paket menginap mulai dari Rp1,280,000++ per kamar per malam, sudah termasuk sahur dan sajian berbuka puasa di Makan Kitchen untuk dua orang.
Paket menginap ini bisa dipesan selama bulan Ramadan yaitu pada 1 hingga 27 Maret 2025.
Untuk reservasi dan informasi lebih lanjut, tamu dapat menghubungi DoubleTree by Hilton Surabaya melalui WhatsApp di +62 811 3200 5300 untuk pemesanan restoran dan +62 811 3009 6888 untuk pemesanan kamar. (adv/ipg)