Jumat, 22 November 2024

Polisi: Bayi Laki-Laki yang Dibuang Orang Tuanya di Wonocolo Lahir 3 Jam Sebelum Ditemukan

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Bayi yang ditemukan warga Wonocolo, Kecamatan Taman, Sidoarjo saat dirawat di Puskesmas Taman, Minggu (29/9/2024). Foto: Budi via WA SS

Kepolisian menduga bayi yang dibuang orang tuanya di Kelurahan Wonocolo RT 7 RW 3 di Kecamatan Taman, Sidoarjo, Sabtu (28/9/2024) malam, lahir tiga jam sebelum ditemukan oleh warga setempat.

“Kondisinya sehat (saat ditemukan). Diperkirakan lahirannya itu tiga jam sebelum ditemukan, itu informasi dari petugas kesehatan (Puskesmas Taman),” jelas Kompol Anggono Jaya Kapolsek Taman kepada Radio Suara Surabaya, Minggu (29/9/2024) siang.

Anggono juga membenarkan kalau bayi itu saat ditemukan di depan rumah kosong, berada di dalam tas kain spunbound warna hijau, dan ditutupi kain putih yang terkena bercak darah, diduga dari tali pusar bayi yang sudah dipotong.

Selain itu, dari pemeriksaan petugas tidak ditemukan adanya luka tanda-tanda kekerasan pada tubuh bayi. “Alhamdulillah tidak ada, sehingga bayi keadaan sehat,” ucapnya.

Kepolisian masih akan melakukan penyelidikan lebih lanjut soal penemuan bayi ini, termasuk melakukan koordinasi dengan dinas sosial, karena banyaknya laporan warga yang ingin mengadopsi.

“Dengan adanya barang bukti kita lakukan penyelidikan, mungkin kita akan koordinasi juga dengan Polres terkait dengan identifikasinya. Termasuk perangkat desa, mungkin ada warga sekitar yang ada indikasi hamil atau bagaimana. Tetap nanti dilakukan lewat penyelidikan tersebut,” ucapnya.

BACA JUGA: Warga Wonocolo Sidoarjo Temukan Bayi Laki-Laki dalam Tas Spunbound, Mulutnya Dilakban

Sementara untuk pelaku pembuangan bayi itu, akan dijerat dengan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) Pasal 304 hingga Pasal 308.

“Kalau ini tetap, nanti kita berdasarkan KUHP, apabila mereka ada unsur kesengajaannya, tetap nanti terkena pasal tersebut,” bebernya.

Diberitakan sebelumnya warga Kelurahan Wonocolo RT 7 RW 3 di Kecamatan Taman, Sidoarjo, dihebohkan dengan penemuan bayi laki-laki baru lahir dalam sebuah tas spunbound, Sabtu (28/9/2024) malam.

Budi Rachmat Ketua RW setempat menyebut bayi yang diduga dibuang orang tuanya itu ditemukan sekitar pukul 23.00 WIB dalam kondisi terbungkus tas warna hijau, tanpa baju, pusar sudah dipotong, dan mulutnya ditutup lakban.

“Ditemukan di depan rumah kosong dan itu bayinya diplasban (dilakban) mulutnya, kurang ajar (yang buang),” ujarnya kepada Radio Suara Surabaya, Minggu pagi.

Dia mengatakan, penemuan bayi itu berawal dari warga setempat yang curiga setelah melihat tas warna hijau tersebut bergerak-gerak.

“Karena bayinya nggak bisa nangis karena di plasban (lakban) itu, dia gerak-gerak. Di mulutnya itu karena kena plasban, sedikit ada darah itu,” ujarnya. (bil/iss)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
33o
Kurs