Sabtu, 23 November 2024

Server dalam Perbaikan, Pencetakan KTP Elektronik Tertunda

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Ilustrasi. Pelayanan pengurusan KTP Elektronik di Siola. Foto: Istimewa

Pencetakan KTP Elektronik untuk warga Surabaya harus kembali tertunda selama dua hari ke depan mulai Jumat (13/7/2018) sampai Sabtu (14/7/2018). Sebab, server di Kemendagri sedang dalam perbaikan.

Suharto Wardoyo Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Kota Surabaya mengatakan, akibat server dalam perbaikan maka pengecekan data hasil perekaman KTP Elektronik belum bisa diakses. Sehingga tidak bisa melayani penarikan data hasil perekaman KTP Elektronik untuk kemudian dicetak.

“Belum bisa dicetak, selama dua hari masih ada perbaikan. Mohon maaf ini kendalanya di pusat,” ujarnya.

Anang sapaan akrab Suharto mengatakan, masyarakat yang merasa sudah melakukan perekaman KTP Elektronik bisa konfirmasi ke nomor WhatsApp 081331386611 untuk menanyakan pengecekan data hasil perekaman KTP Elektronik.

“Kami membuka pengaduan dan konsultasi. Kami juga akan menginformasikan jika kendala ini sudah beres,” katanya.

Sekadar diketahui, saat ini dari 32 ribu KTP Elektronik siap cetak, kini turun menjadi 17 ribu dengan persediaan blangko sebanyak 23 ribu. Masyarakat diminta bersabar karena kendala ini bagian dari perbaikan menjadi lebih baik. (bid/dwi/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs