Senin, 25 November 2024

PT. Pos Buat Dua Inovasi: Aplikasi PosAja UMKM dan Sulap Pos Bloc jadi UMKM Centre

Laporan oleh Wildan Pratama
Bagikan
Tonggo Marbun Direktur Bisnis Kurir dan Logistik PT Pos Indonesia waktu memberikan sambutan di event PosAja UMKM Fest 2024 di Surabaya, Rabu (17/7/2024). Foto: Wildan Pratama suarasurabaya.net

PT. Pos Indonesia ciptakan dua inovasi baru. Yakni aplikasi PosAja UMKM dan menyulap kawasan Pos Bloc Surabaya di Jalan Kebon Rojo menjadi UMKM Centre.

Tonggo Marbun Direktur Bisnis Kurir dan Logistik PT Pos Indonesia mengatakan, inovasi baru ini guna mengangkat perkembangan UMKM lokal di Indonesia.

“Hari ini kita mengadakan UMKM Festival, sekaligus launching PosAja UMKM ini satu aplikasi digital yang hadir untuk mendukung ekosistem UMKM. Yang kedua kami juga meresmikan UMKM Centre,” ujar Tonggo kepada suarasurabaya.net, Rabu (17/7/2024).

Sebagai pilar ekonomi nasional, Tonggo menyebut masih banyak para pelaku UMKM yang terkendala akses ke pasar digital. Oleh karena itu, aplikasi PosAja UMKM diharapkan menjadi ekosistem untuk mengatasi permasalahan itu.

“Dari data yang ada, kurang dari setengah yang terakses secara digital. Jadi masih banyak UMKM dikelola dalam skala rumahan dan terbatas akses pasar. Mungkin sebagian juga terkendala infrastuktur internet, di sinilah Pos Indonesia hadir,” ungkapnya.

UMKM Centre yang berlokasi di Pos Bloc Jalan Kebonrojo sudah mulai beroperasi per 17 Juli 2024. Foto: Wildan Pratama suarasurabaya.net

Direktur Bisnis Kurir dan Logistik PT Pos Indonesia itu menjelaskan, aplikasi PosAja UMKM menyediakan berbagai fitur. Bukan hanya memberikan layanan kurir, aplikasi ini juga menghadirkan order manajemen.

“Dengan mudah orang bisa belanja lewat katalog yang tersedia. Multiorder juga bisa, mereka langsung terhubung ke UMKM Centre,” jelasnya.

Selain itu, pihak PT Pos juga menawarkan gudang penyimpanan bagi para pelaku UMKM yang tidak memiliki ruangan lebih di rumahnya. Sehingga barang-barang yang dijual melalui aplikasi PosAja UMKM bisa segera dipick up kurir.

Aplikasi PosAja UMKM juga sudah terhubung dengan berbagai metode pembayaran seperti Qris, Pospay, PayLater, hingga sistem cash on delivery (COD).

Namun yang menarik, PT. Pos Indonesia telah melakukan kerjasama dengan sejumlah bank untuk memberikan fasilitas COD Talangan.

“Ini penting, fasilitas COD Talangan untuk membantu pelaku UMKM yang umumnya secara modal terbatas, kalau ada cod talangan mereka bisa melakukan pekerjaan tersebut,” jelasnya.

Sementara itu berkaitan dengan UMKM Centre yang berlokasi di Pos Bloc Jalan Kebonrojo sudah mulai beroperasi per hari ini. Di sana mereka bakal mendapatkan pelatihan penjualan hingga kurasi barang.

“Agar bisa meningkatkan ketrampilan manjemennya, keuangannya, dan pemasarannya,” tandasnya.(wld/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Senin, 25 November 2024
33o
Kurs