Kolombia berhasil melaju ke final Copa America 2024 setelah mengalahkan Uruguay dengan skor tipis 1-0 di Bank of America Stadium, North Carolina, Kamis (11/7/2024) pagi WIB.
Dalam pertandingan yang disaksikan lebih dari 70 ribu penonton itu, gol kemenangan Kolombia dicetak oleh Jefferson Lerma pada menit ke-39.
Uruguay sebenarnya memiliki banyak kans untuk menyamakan kedudukan, bahkan mengubah keadaan. Sebab Kolombia bermain dengan sepuluh orang setelah Daniel Munoz menerima kartu kuning kedua pada masa injury time babak pertama.
Meski mendominasi penguasaan bola, namun Darwin Nunez dan kawan-kawan gagal mengonversi sebelas peluang yang mereka kreasi menjadi gol.
Sementara Kolombia melepaskan sebelas tembakan di mana dua di antaranya on target, serta berbuah satu gol di laga ini. Skor 1-0 untuk kemenangan Kolombia bertahan hingga usai laga.
Kemenangan atas Uruguay disambut haru oleh para pemain Kolombia. Para pemain tampak emosional selepas pertandingan.
Pasalnya, ini adalah final pertama Kolombia setelah berpuasa selama 23 tahun. Kolombia terakhir kali ke final dan menjadi juara pada edisi 2001 silam
Selanjutnya, Kolombia akan menghadapi Argentina di partai final. Game ini berlangsung pada Senin (15/7/2024) di Stadion Hard Rock, Miami Gardens, Florida. (saf/ipg)