Jumat, 22 November 2024

Peringati HAN, PLN Gelar Khitan Gratis untuk 198 Anak Dhufa di Jawa Timur

Laporan oleh Iping Supingah
Bagikan
Kegiatan khitan massal di kantor PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Surabaya Utara dan Surabaya Selatan. Mengusung tema Khitan Ceria “Menuju Generasi Sehat dan Bersih”, acara diikuti 140 peserta. Foto: PLN Jatim

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur bersama Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN gelar khitan gratis kepada 198 anak dhuafa dan yatim piatu di beberapa wilayah Jawa Timur yakni Surabaya, Tulungagung dan Tuban. Acara yang diselenggarakan sebagai rangkaian memperingati Hari Anak Nasional (HAN) ini juga merupakan bentuk kepedulian sosial PLN terhadap masyarakat.

Agus Kuswardoyo General Manager PLN UID Jawa Timur, mengatakan selain melalui tanggung jawab sosial perusahaan, PLN juga memiliki YBM PLN yang mengelola zakat dan infaq pegawai yang telah diatur peruntukkannya untuk berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan.

“PLN hadir di tengah-tengah masyarakat untuk menunjukkan kepedulian bagi mereka yang membutuhkan, tak hanya melistriki namun juga mendukung pertumbuhan berbagai sektor. Khitan massal ini merupakan wujud komitmen PLN dalam membantu masyarakat, khususnya keluarga kurang mampu agar terbantu melalui kegiatan ini. Harapannya kelak anak-anak menjadi anak sholeh berbakti pada orang tua, berguna bagi bangsa dan agama,” kata Agus dalam siaran pers yang diterima suarasurabaya.net, Kamis (27/6/2024).

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur bersama Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN gelar khitan gratis kepada 198 anak dhuafa dan yatim piatu dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional 2024. Foto: PLN Jatim

Di Surabaya, kegiatan khitan massal dilaksanakan di kantor PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Surabaya Utara dan Surabaya Selatan. Mengusung tema Khitan Ceria “Menuju Generasi Sehat dan Bersih”, acara diikuti 140 peserta anak-anak dengan rentang usia 4 – 12 tahun. PLN bekerja sama dengan Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) Surabaya. Selain dikhitan anak-anak juga diberi bingkisan berupa peralatan sekolah, sarung, peci, celana dalam khitan dan uang saku.

Sementara di Tulungagung, PLN bekerjasama dengan Griya Eka Khitan Kediri. Khitan gratis ini diikuti oleh 21 anak yatim dan dhuafa. Dalam kesempatan ini YBM PLN UP3 Kediri juga memberikan bingkisan berisi alat salat, sarung dan uang saku kepada peserta khitan gratis ini.

Di Tuban, proses khitan massal dikawal langsung oleh Rumah Sakit Medika Mulia Tuban. Acara diikuti oleh 36 anak dari Kabupaten Tuban dan Bojonegoro serta disaksikan oleh Lurah Kebonsari, Arisman dan aparat setempat yang memberikan dukungan penuh kepada para peserta dan keluarganya.

Orang tua peserta khitan, Wiwin (45) warga Bojonegoro mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini.

“Alhamdulilah khitan hari ini berjalan dengan sukses dan lancar, anak-anak pun terlihat bahagia. Terima kasih PLN dan YBM PLN atas kepeduliannya kepada kami, semoga berkah,” ungkap Wiwin.(ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
31o
Kurs