Jumat, 22 November 2024

Asean University Games 2024 Cabor Wushu dan Bridge Akan Digelar di Ubaya

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Ubaya Sport Center akan menjadi salah satu venue pertandingan Asean University Games (AUG) 2024. Foto: Ubaya

Asean University Games (2024) yang merupakan pekan olahraga mahasiswa se-Asia Tenggara akan digelar di Indonesia, tepatnya di Surabaya dan Malang pada 25 Juni hingga 6 Juli 2024.

Untuk cabang olahraga (cabor) wushu dan bridge, akan digelar di Universitas Surabaya (Ubaya), tepatnya di Ubaya Sport Center dan gedung serba guna Ubaya, pada 26-30 Juni 2024.

“Ubaya telah mempersiapkan fasilitas yang disesuaikan dengan kebutuhan cabor Wushu dan Bridge. Kami akan bergotong royong bersama menyukseskan perhelatan ini,” kata Christina Avanti Wakil Rektor III Ubaya Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, yang juga Wakil Ketua IV Bidang Hukum dan Humas Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (BAPOMI) Jatim, Jumat (21/6/2024).

Sementara itu, Bebeto Ardyo Ketua Pelaksana AUG 2024 di Ubaya mengatakan, atlet mahasiswa yang ikut dalam kejuaraan tersebut, berasal dari 11 negara di Asean, sedangkan yang bertanding di Ubaya ada 9 negara.

Cabor wushu diikuti oleh mahasiswa dari Indonesia, Singapura, Malaysia, Myanmar, Filipina dan Thailand. Sedangkan bridge, diikuti oleh mahasiswa dari Indonesia, Singapura dan Timor Leste.

“Secara persiapan sudah lengkap, begitu pula soal kedatangan perangkat-perangkat pertandingan sudah siap,” ucap pria yang juga dosen Fakultas Hukum Ubaya tersebut.

Seperti diketahui, AUG merupakan pentas olahraga dua tahunan yang melibatkan atlet mahasiswa dari perguruan tinggi negara-negara anggota ASEAN. Indonesia terpilih menjadi tuan rumah The 21st AUG tahun 2024 berdasarkan surat dari presiden ASEAN University Sport Council (AUSC) Nomor AUSC.N100-11(42) tanggal 30 Agustus 2022.

Terdapat 18 cabor yang diperlombakan, yakni atletik, renang, futsal, badminton, sepak takraw, basket (3×3 dan 5×5), voli, bola tangan, judo, pencak silat, wushu, taekwondo, karate, panjat tebing, panahan, petanque, tenis, mind sports (catur dan bridge).

Berikut jadwal pertandingan Wushu dan Bridge di Ubaya:

1. Wushu (Tempat : Ubaya Sports Center)
– Rabu, 26 Juni 2024 : Technical Meeting
– Kamis, 27 Juni 2024
(09.00-11.00) : Men-Women Taijiquan, Men Daoshu, Women Jianshu
(11.30-12.00) : Victory Ceremony
(14.00-17.00) : Women Category 48 kg, 52kg, 56 kg, 60 kg dan Men Category 52 kg, 56 kg
– Jumat, 28 Juni 2024
(09.00-11.00) : Men-Women Changquan dan Men-Women Nanquan
(11.30-12.00) : Victory Ceremony
(14.00-17.00) : Women Category 48 kg, 52bkg, 56 kg, 60 kg dan Men Category 60 kg, 65 kg, 70 kg
– Sabtu, 29 Juni 2024
(09.00-11.00) : Men-Women Taijijian, Men Gunshu, Women Nandao
(11.30-12.00) : Victory Ceremony
(14.00-17.00) : Women Category 48 kg, 52 kg, 56 kg, 60 kg dan Men Category 52 kg, 56 kg, 60 kg, 65 kg, 70 kg
(17.10-17.30) : Victory Ceremony
– Minggu, 30 Juni 2024
(09.00-11.00) : Men Nangun, Women Qiangshu, Men-Women Duillian, Men Category 52 kg, 56 kg, 60 kg, 65 kg, 70 kg
(11.30-12.30) : Victory Ceremony

2. Bridge (Tempat : Ruang Serbaguna Fakultas Psikologi Ubaya)
– Rabu, 26 Juni 2024 : Technical Meeting
– Kamis, 27 Juni 2024
(09.00-18.00) : Round Robin
(09.00-15.45) : Mix
– Jumat, 28 Juni 2024
(10.00-18.00) : Final/Play Off
(09.00-15.45) : Mix
– Sabtu, 29 Juni 2024
(09.00-17.15) : Putra
(09.00-15.45) : Putri
– Minggu, 30 Juni 2024
(09.00-15.45) : Putra
(09.00-15.45) : Putri
(16.45) : Penyerahan Medali.(ris/iss/faz)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
26o
Kurs