Jumat, 22 November 2024

Mudahkan Pencarian, YouTube Tambah Tagar di Atas Judul Video

Laporan oleh Agung Hari Baskoro
Bagikan
Ilustrasi. Foto: Dok. suarasurabaya.net

Google baru saja menambahkan fitur baru yang memudahkan pengguna untuk menemukan video tentang topik populer di YouTube.

Jika Anda memutar YouTube menggunakan perangkat Android atau desktop, Anda dapat melihat hashtag atau tanda pagar (tagar) di atas judul.

Antara melansir dari Phone Arena menyebutkan, penambahan tagar dimaksudkan untuk menyempurnakan algoritme penelusuran bagi mereka yang menggunakan YouTube.

Bagi Anda yang ingin menambahkan tagar ke video Anda sendiri agar lebih mudah ditemukan, yang harus Anda lakukan hanyalah menambahkannya di judul atau deskripsi video.

Jika Anda memutuskan untuk tidak menyertakan tagar apa pun di judul, tiga tagar pertama yang ditemukan YouTube dalam deskripsi akan muncul di atas judul video secara otomatis.

Namun, jika Anda hanya pengguna YouTube biasa yang ingin mencari info lebih lanjut tentang subjek tertentu, Anda dapat dengan mudah mengeklik tagar dalam judul video untuk membuka halaman hasil pencarian tagar tersebut untuk melihat video terkait. (ant/bas/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
28o
Kurs