PSIS Semarang menargetkan poin penuh saat menjamu Persebaya Surabaya dalam lanjutan kompetisi sepak bola Liga 1 Indonesia 2018 di Magelang pada 22 Juli.
Wahyu Winarto General Manajer PSIS Semarang di Semarang, Jumat (20/7/2018) mengatakan, pertemuan dengan Persebaya selalu menjadi laga yang menarik sejak dulu.
“Kami menargetkan untuk mengamankan tiga poin, sekaligus mengamankan diri dari zona degradasi,” katanya seperti dilansir Antara.
Ia mengatakan PSIS akan turun dengan kekuatan penuh.
“Tidak ada pemain yang memperoleh akumulasi kartu,” tambahnya.
Meski demikian, kata dia, tim medis masih harus memastikan perkembangan kondisi Bruno Silva.
Ia menambahkan, keberhasilan mencuri satu poin saat bertandang ke kandang Persipura pada laga sebelumnya menjadi motivasi untuk anak-anak asuhan Vicenzo Annese ini.
“Dengan skuat yang `pincang` saat bertamu ke Persipura kemarin kami masih berhasil mencuri poin,” katanya. (ant/dwi)