Minggu, 24 November 2024
SS Ulang Tahun Forty One for Everyone

HUT ke-41 SS, Kru Suara Surabaya Ziarah ke Makam Soetojo Soekomihardjo dan Errol Jonathans

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Kru Suara Surabaya (SS) Media ziarah ke makam Almarhum Almarhum Soetojo Soekomihardjo pendiri SS di Makam Wonokitri Besar Surabaya, Senin (10/6/2024). Foto: Candra suarasurabaya.net

Sehari menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-41 Suara Surabaya, Tim Suara Surabaya (SS) Media ziarah ke makam Almarhum Soetojo Soekomihardjo pendiri SS di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Wonokitri Besar dan juga ke makam mendiang Errol Jonathans mantan Direktur Utama SS di TPU Keputih, Sukolilo, Surabaya, Senin (10/6/2024).

Verry Firmansyah CEO Suara Surabaya Media mengatakan, ziarah oleh tim SS ini, merupakan kegiatan rutinan yang dilaksanakan setiap tahun untuk menyambut Hari Ulang Tahun, dan untuk menatap tantangan-tantangan baru ke depan.

“Artinya kita berdoa bersama, semoga kita semua yang sekarang, diberi kekuatan untuk melanjutkan cita-cita dari pendiri Suara Surabaya,” katanya kepada suarasurabaya.net.

Ziarah tersebut, kata dia, juga untuk mengenang perjuangan pendiri dan mantan direktur utama Suara Surabaya selama berkiprah semasa hidupnya.

“Mengenang ilmu-ilmu yang mereka berikan untuk kita semua bisa meneruskan. Tentunya, dengan cara yang berbeda, karena tantangan zaman dulu dan zaman sekarang pasti akan berbeda,” ucapnya.

Tabur bunga di makam Almarhum Soetojo Soekomihardjo pendiri SS di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Wonokitri Besar, Surabaya, Senin (10/6/2024). Foto: Candra suarasurabaya.net

Dengan ziarah tersebut, ia berharap Suara Surabaya ke depan bisa meneladani para pendahulu, dan semakin semangat dalam menjalani perkerjaan.

“Harapannya, acara ini bisa dilanjutkan dengan hal yanhg baik. Semoga, doa ini bisa memberi semangat agar kita semua keluarga Suara Surabaya diberi kesehatan untuk bisa bekerja sepenuh hati, untuk mencapai tugas-tugas dan target-target yang telah ditentukan,” ujarnya.

Sehari menjelang HUT ke-41 SS, keluarga besar Suara Surabaya Media ke makam Errol Jonathans mantan Direktur Utama SS, di TPU Keputih, Sukolilo, Surabaya, Senin (10/6/2024). Foto: Risky suarasurabaya.net

Seperti diketahui, sebelum melakukan ziarah ke makam Almarhum Soetojo Soekomihardjo pendiri SS dan ke makam mendiang Errol Jonathans mantan Direktur Utama SS, kru Suara Surabaya terlebih dahulu melakukan khataman Al-Quran.

Khataman tersebut, dilaksanakan di Suara Surabaya Centre (SSC) yang berlokasi di Raya Bukit Darmo 22-24 Surabaya, dengan dipimpin oleh Ustad Lukman Hakim yang juga sebagai guru ngaji di SSC.

Dalam berlangsungnya khataman, juga dilakukan doa bersama untuk para pendiri, sesepuh dan keluarga dari Suara Surabaya Media yang telah meninggal dunia.(ris/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Minggu, 24 November 2024
31o
Kurs