Senin, 25 November 2024

Persebaya Resmi Lepas Empat Pemain Asingnya

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Selebrasi Dusan Stevanovic setelah mencetak gol ke gawang Arema pada menit ke-45+6. Foto: Persebaya

Persebaya Surabaya pada Rabu (5/6/2024), mengumumkan telah resmi melepas empat pemain asingnya. Empat pemain tersebut yakni Dusan Stevanovic bek asal Serbia, Yan Victor bek asal Brazil, Robson Duarte gelandang asal Brazil dan Paulo Henrique striker asal Brazil.

Selama berseragam Persebaya, Dusan Stevanovic tampil sebanyak 29 kali di musim ini. Pemain kelahiran 1996 itu, juga telah mencatatkan delapan cleansheet dan tiga gol untuk skuad Green Force.

Sedangkan Yan Victor, didatangkan oleh Persebaya pada pertengahan musim ini. Pemain kelahiran Salvador itu telah menyumbangkan satu gol penting saat laga krusial Derby Super Jatim musim lalu.

Sementara itu, Robson Duarte juga bergabung dengan Persebaya pada pertengahan musim lalu. Pemain kelahiran Lodrina itu telah tampil sebanyak 13 pertandingan dan membukukan satu gol.

Begitu juga dengan Paulo Henrique, pemain berusia 30 tahun itu didatangkan oleh Persebaya pada pertengahan musim. Selama berseragam Bajul Ijo, Henrique bermain sebanyak 15 kali dan menorehkan empat gol.

Dengan resmi hengkangnya empat pemain asing tersebut, Persebaya saat ini tercatat hanya ada dua pemain asing yang telah dikenalkan ke publik. Mereka yakni Bruno Moreira penyerang asal Brazil dsn Flavio Silva striker asal Portugal.

Sebelumnya, Candra Wahyudi Direktur Operasional Persebaya mengatakan bahwa saat ini pihaknya masih berburu pemain baru untuk persiapan kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. “Yang pasti, semuanya akan berjalan,” katanya.

“Kalau sejauh ini, komposisi kami sudah cukup kalau untuk berlatih, hanya seiring berjalannya waktu, pemain-pemain baru juga tidak semua bisa gabung di awal, karena satu dan lain hal ada sesuatu. Jadi nanti bisa gabung di minggu ketiga, bahkan minggu keempat, karena harus recovery dulu,” imbuhnya.

Persebaya sendiri, berencana akan memulai latihan bersama untuk persiapan kompetisi musim depan, pada pertengahan bulan Juni ini.

Seperti diketahui, kompetisi Liga 1 musim 2024/2025 akan kembali digelar pada awal bulan Agustus 2024. (ris/bil/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Senin, 25 November 2024
32o
Kurs