Sabtu, 5 Oktober 2024

Hasil Survei Pencoblosan Isyaratkan Partai Narendra Modi Menangi Pemilu India

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Narendra Modi Perdana Menteri India. Foto: Antara

Mayoritas hasil survei terhadap para pemilih yang baru selesai mencoblos di bilik suara (exit poll), pada Sabtu (1/6/2024), mengisyaratkan aliansi Partai Bharatiya Janata pimpinan Narendra Modi Perdana Menteri menang dalam pemilihan umum tujuh tahap di India.

Melansir Antara, survei exit poll tersebut memperkirakan lebih dari 350 dari 543 kursi parlemen India dimenangkan Aliansi Demokratik Nasional yang berkuasa. Meski demikian, penghitungan resmi akan dilakukan pada 4 Juni.

Sementara itu, aliansi oposisi INDIA, yang dipimpin Kongres Nasional India, diperkirakan memenangkan kurang dari 200 kursi pada pemilu ini. Pemungutan suara untuk 57 daerah pemilihan parlemen sendiri, terakhir diadakan pada Sabtu kemarin.

Komisi pemilu sebelumnya menyebutkan tahap terakhir ini menandai “penyelesaian besar maraton pemilu terbesar di dunia” yang dimulai pada 19 April. Pemungutan suara telah dilakukan bagi 486 dari 543 kursi parlemen di seluruh negeri.

Pemilu kali ini pada dasarnya merupakan pertarungan antara Aliansi Demokratik Nasional, pimpinan Partai Bharatiya Janata yang berkuasa, dengan aliansi oposisi INDIA.

Saat pemungutan suara berakhir pada Sabtu, aliansi oposisi mengaku mereka dapat memenangkan 295 kursi. Sementara partai Modi mengklaim telah meraih kemenangan lebih dari 370 kursi pada hasil 4 Juni nanti. (ant/bil/iss)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Pabrik Plastik di Kedamean Gresik

Kecelakaan Mobil Box di KM 12 Tol Waru-Gunungsari

Pipa PDAM Bocor, Lalu Lintas di Jalan Wonokromo Macet

Surabaya
Sabtu, 5 Oktober 2024
29o
Kurs