Minggu, 24 November 2024

Penembakan Oleh Orang Tak Dikenal Terjadi di Tol Sidoarjo-Surabaya

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Ilustrasi senjata yang digunakan pelaku untuk meneror sejumlah pengendara di Tol Sidoarjo-Surabaya. Foto: Getty Images

Dua pendengar Radio Suara Surabaya mengaku menjadi korban penembakan oleh orang tidak dikenal di Jalan Tol Sidoarjo arah Surabaya dalam tiga hari terakhir.

Eko Cahyono sopir truk asal Jember mengungkapkan, ia ditembak oleh orang tidak dikenal pada Minggu (19/5/2024) dini hari sekitar pukul 02.15 WIB.

“Saya melaju sekitar 50 km/jam di Tol Sidoarjo arah Surabaya, sebelum Gerbang Tol Waru. Kemudian ada mobil hitam di sisi kanan saya. Tiba-tiba dari kursi penumpang mobil hitam itu, ada orang yang menembak saya,” ungkap Eko saat mengudara di Radio Suara Surabaya FM 100, Selasa (21/5/2024) siang.

Tembakan itu mengenai wajah Eko. Sehingga muncul benjolan di hidung, bibir atas, dan dua di pipinya. Istri Eko yang kala itu turut ada di dalam truk, juga ikut menjadi korban penembakan orang tak dikenal itu.

“Senjata yang digunakan adalah laras panjang, sejenis airsoft gun. Pelurunya ada lima. Plastik semua,” terang Eko.

Hanya saja, Eko tidak mengetahui plat nomor mobil yang digunakan oleh pelaku. Menurutnya, seluruh lampu mobil itu dipadamkan ketika terduga pelaku menjalankan aksinya.

“Yang menembak berusia sekitar 20-25 tahun. Berkulit putih. Mengenakan pakaian berwarna putih,” ungkap pria 35 tahun tersebut.

Eko Cahyono rupanya bukan satu-satunya korban. Hal serupa dialami Ramlan Waskito pada Selasa subuh tadi, sekitar pukul 04.15 WIB.

Seperti yang dialami Eko Cahyono, Ramlan juga ditembak oleh orang tidak dikenal ketika sedang melaju di Tol Sidoarjo arah Surabaya, tepatnya sebelum Gerbang Tol Waru Utama.

“Saya bersama kakak naik truk engkel. Dari Sidoarjo arah Perak. Lalu ada mobil Innova Zenix menyalip dari kiri. Sejajar dengan truk saya,” ungkapnya saat on air di Radio Suara Surabaya FM 100.

“Tiba-tiba ada orang yang mengeluarkan senjata. Menembak kepala saya. Pelurunya plastik,” imbuh Ramlan.

Ramlan mengungkapkan bahwa kejadian itu berlangsung sangat cepat. Menurut Ramlan, pelakunya adalah orang berkulit putih dan berambut cepak.

“Sepertinya (pelaku) sendirian. Menembaknya cuma sekali. Sekarang kepala saya menjadi benjol karena ditembak pelaku,” ungkap Ramlan.

Sementara itu, AKBP Imet Chaerudin Tamsil Kasat PJR Ditlantas Polda Jawa Timur berkomitmen untuk menindaklanjuti kejadian ini.

“Segera kami tindak lanjut dengan kordinasi bersama pengelola jalan tol untuk buka CCTV. Semoga cepat terungkap,” ungkapnya. (saf/ham)

Berita Terkait

Surabaya
Minggu, 24 November 2024
31o
Kurs