Jumat, 22 November 2024

Fast Track Mempermudah Jemaah Haji Embarkasi Surabaya Ketika Tiba di Bandara AMAA Madinah

Laporan oleh Restu Indah
Bagikan
Jemaah haji Indonesia dari Embarkasi Surabaya ketika mendarat di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah, Selasa (14/5/2024). Foto: Restu suarasurabaya.net

Jemaah haji Indonesia terus berdatangan ke Madinah. Berdasarkan data Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat), 66 kloter telah mendarat di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah.

Berdasarkan pengamatan suarasurabaya.net, jemaah haji dari Embarkasi Surabaya mendapatkan fasilitas Fast Track. Sehingga tak lagi menjalani pemeriksaan yang cukup panjang.

Jalur Fast Track dikhususkan bagi jemaah haji yang berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta Jakarta, Bandara Juanda Surabaya, dan Bandara Adi Soemarmo Solo.

Seperti yang disampaikan Abdillah Kadaker Bandara PPIH Arab Saudi, jemaah yang sudah landing di Tanah Suci harus sudah mengetahui bagaimana proses atau alurnya.

Jemaah haji Indonesia dari Embarkasi Surabaya turun dari pesawat saat mendarat di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah, Selasa (14/5/2024). Foto: Restu suarasurabaya.net

Bagi jemaah Embarkasi Surabaya, cukup membawa koper kabin dan tas paspor. Kemudian setelah turun dari pesawat, akan diperiksa dengan X-ray.

Kemudian ketika jemaah menaiki bus, petugas dari Arab Saudi akan meminta paspor jemaah dikumpulkan. Lalu jemaah akan diantar menuju hotel masing-masing.

Jemaah yang akan diantar menuju hotel, akan mendapatkan goodie bag. Jemaah akan ditunjukkan bagaimana suasana dan spot bersejarah di Madinah selama perjalanan menuju hotel.

Kemudian ketika tiba di hotel, jemaah akan berikan suvenir dari pihak hotel, sebagai ucapan selamat datang. Selain itu, jemaah juga akan melakukan city tour di Kota Madinah. (saf/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
28o
Kurs