Timnas U-23 Indonesia diminta bangkit usai dikalahkan Uzbekistan dengan skor 0-2 dalam semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4/2024) malam.
Dalam pertandingan yang dilaksanakan di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar itu, dua gol Uzbekistan dicetak oleh Khusayin Norchaev pada menit ke-68 dan bunuh diri Pratama Arhan menit ke-86.
Selanjutnya, Timnas U-23 akan melawan Irak dalam perebutan posisi tiga sekaligus tiket ke Olimpiade 2024 di Paris.
Duel antara Timnas U-23 dengan Irak berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar pada Kamis (2/5/2024) pukul 22.30 WIB .
“Ini ada game kedua yang penting yang memastikan kita bisa lolos Olimpiade,” ujar Erick Thohir Ketua Umum PSSI dalam akun Instagram pribadinya.
Erick meminta Timnas U-23 segera bangkit dari keterpurukan ini. Kemudian mengalihkan fokus melawan Irak pada Kamis malam nanti.
“Ayo come on, masih ada (harapan), come on,” ujarnya.
Erick juga menegaskan bahwa seluruh masyarakat Indonesia telah menyaksikan dan mendukung perjuangan Garuda Muda. Oleh sebab itu, perjuangan keras ini harus dilanjutkan lawan Irak nanti.
“Jangan mengeluh, kita fight back. We are strong dan we can fight back. Come on, come on,” pinta Erick.
Perlu diketahui, jikalau Timnas U-23 kalah dari Irak nanti, peluang lolos ke Olimpiade 2024 masih terbuka. Sebab Timnas U-23 akan melakoni laga play off lawan wakil dari Afrika, Guinea. (saf/ham)