Sabtu, 23 November 2024

ITS Naik Peringkat 2 Pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa Terbanyak di Indonesia

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Gedung rektorat ITS. Foto: ITS Gedung rektorat ITS. Foto: ITS

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) berhasil menempati posisi terbanyak kedua Perguruan Tinggi dengan proposal yang mendapatkan pendanaan dalam gelaran Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2024.

Dalam program yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) itu, sebanyak 147 proposal dari ITS lolos.

Hakun Wirawasista Aparamarta Kepala Seksi Pengembangan Talenta Direktorat Kemahasiswaan (Ditmawa) ITS mengatakan, total dana yang diterima oleh seluruh tim ITS dari badan pengelola PKM di Kemendikbudristek Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa), yakni sebesar Rp 1,17 miliar.

“Hal ini merupakan sebuah peningkatan, mengingat tahun lalu ITS masih menempati posisi ketiga,” katanya, pada Senin (22/4/2024).

Proposal yang didanai itu, berasal dari delapan bidang PKM, yakni 42 proposal PKM Kewirausahaan (PKM-K), 21 proposal PKM Karsa Cipta (PKM-KC), 8 proposal PKM Karya Inovatif (PKM-KI), 10 proposal PKM Penerapan Iptek (PKM-PI), 7 proposal PKM Pengabdian Masyarakat (PKM-PM), 37 proposal PKM Riset Eksakta (PKM-RE), 11 Proposal PKM Riset Sosial Humaniora (PKM-RSH), dan 11 proposal PKM Video Gagasan Konstruktif (PKM-VGK).

Dalam kesempatan itu, ia mengatakan bahwa terdapat penurunan kuota pengajuan proposal ke Sistem Informasi Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Simbelmawa) untuk Liga PKM 2024. Pada klaster I perguruan tinggi, proposal yang dapat diunggah ITS pada laman Simbelmawa sebanyak 400 proposal, berkurang 100 kuota jika dibandingkan dengan tahun lalu

“Pembatasan ini dilakukan untuk pemerataan pendanaan riset di seluruh wilayah Indonesia,” kata dosen Departemen Teknik Kimia ITS tersebut.

Meskipun begitu, ia mengatakan bahwa pembatasan kuota itu tidak menurunkan semangat mahasiswa untuk mengasah kemampuannya dalam menggagas inovasi. Meski menurun secara statistik, persentase kelulusan pendanaan PKM meningkat menjadi 37 persen dari total proposal yang diajukan.

Untuk terus meningkatkan produktivitas mahasiswa dalam berinovasi, ITS berkomitmen akan terus menyediakan fasilitas dan memperhatikan kesiapan dosen yang akan mengawal prosesnya.

Saat ini, Hakun dan tim tengah berupaya untuk memaksimalkan proposal yang terdanai agar dapat diikutsertakan dalam Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) ke-37 mendatang.

Ia berharap, melalui ajang itu, dapat menumbuhkan semangat berkompetisi dan kreativitas mahasiswa, serta ilmu yang dipelajari dapat bermanfaat bagi masyarakat.

“Dari mahasiswa untuk almamater, kami optimistis bisa menghadirkan kembali gelar juara umum Pimnas untuk ITS,” pungkasnya.(ris/azw/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs