Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Timur (Jatim) akan menambah bus Trans Jatim tipe luxury pada koridor I yaitu Gresik – Sidoarjo.
Penambahan bus jenis bus tipe luxury itu dikarenakan penumpang di koridor Gresik-Sidoarjo load factor di atas 130 persen.
Nyono Kepala Dishub Jatim menyebut, Luxury Trans Jatim menggunakan bus ukuran 3/4 hingga bus besar dengan fasilitas seperti bus patas.
Rencananya, Lanjut Nyono, Luxury Trans Jatim akan dikenakan tarif komersial sebesar Rp20 ribu.
“Tempat duduknya nyaman, penumpang tidak ada yang berdiri dan ada pramugarinya,” ujar Nyono dalam laman Dinas Kominfo Jatim.
Kata Nyono, subsidi yang ada pada koridor I akan ditarik dan dipindahkan ke koridor lain untuk peningkatan.
Tujuannya agar masyarakat Gerbangkertosusila (Gresik-Bangkalan-Mojokerto-Surabaya-Sidoarjo-Lamongan) mendapatkan layanan Trans Jatim secara merata.
Nyono menjelaskan, Luxury Trans Jatim akan dioperasikan pada jam-jam sibuk. Sebab, menurut Nyono, tujuannya menjaring masyarakat kalangan menengah ke atas.
Rencananya, Luxury Trans Jatim ini akan diresmikan oleh Adhy Karyono Pj Gubernur Jatim pada Agustus mendatang.
Menurut Nyono, Luxury Trans Jatim juga akan berlaku bagi koridor lain jika load factor sudah mencapai di atas 100 persen. (saf/iss)