ITS Jazz Surabaya meriahkan acara Jazz Traffic on The Move di Bank Jatim QRIS Ramadan Vaganza, Sabtu (30/3/2023).
Usai istirahat Salat Isya dan Tarawih, para pengunjung menenuhi tenda utama Bank Jatim QRIS Ramadan Vaganza untuk menikmati lagu yang dibawakan ITS Jazz Surabaya.
Muhammad Damas Abhirama selaku frontman ITS Jazz Surabaya mengatakan, jika sangat senang bisa mengikuti Jazz Traffic on The Move.
Damas juga sangat mengapresiasi masyarakat Surabaya karena malam ini antusiasnya sangat tinggi sampai ada yang tidak mendapatkan tempat duduk di tenda utama.
“Meskipun ini baru pra-acara dari Jazz Traffic kita cukup senang akhirnya bisa jadi bagian dari acara ini,” terangnya saat ditemui suarasurabaya.net, Sabtu (30/3/2024).
Malam ini, lanjutnya, ITS Jazz membawakan lima lagu untuk meramaikan dan memeriahkan Jazz Traffic on The Move malam ini.
“Lagunya ada Gelora Asmara, Sinaran, Tanda-Tandanya, Pandangan Pertama, dan Prahara cinta,” terangnya.
Damas juga menuturkan, Jazz Traffic tahun ini sangat spesial karena bisa kembali lagi ke Kota Pahlawan setelah sekian lama.
“Ini comeback dari Jazz Traffic, dan kita juga terlibat dalam acara ini,” tuturnya.
Ia juga berharap kepada penikmat dan musisi Jazz di Jawa Timur bisa terus belajar dan konsisten supaya tetap terjaga di tahun berikutnya.
“Buat teman-teman seluruh Jawa Timur jangan lupa nanti bulan September datang ke Jazz Traffic karena acaranya akan pecah di tahun ini,” pungkasnya.(man/iss)