Jumat, 22 November 2024

Paul Munster Pelatih Persebaya Khawatirkan Kepemimpinan Wasit saat Lawan Madura United

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Paul Munster Pelatih Persebaya saat berada dalam Pre Match Press Conference di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Sabtu (2/3/2024). Foto: Persebaya Paul Munster pelatih Persebaya saat hadir dalam sesi konferensi pers Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Sabtu (2/3/2024). Foto: Persebaya

Paul Munster pelatih Persebaya Surabaya berharap wasit memimpin dengan baik saat Persebaya mejamu Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Rabu (13/3/2024) malam malam ini.

Munster khawatir wasit yang akan bertugas pada pertandingan bertajuk derbi Suramadu itu kembali melakukan kontroversi di lapangan.

“Saya menggarisbawahi tentang kekhawatiran saya mengenai kepemimpinan wasit. Karena saya menilai, dalam dua pertandingan terkakhir, kepemimpinan wasit saat Persebaya bermain sangat tidak bagus,” katanya.

Ia mengaku kecewa, karena wasit-wasit yang telah memimpin pertandingan dengan tidak fair, tidak mendapat sanksi apa pun oleh federasi.

“Dan itu terbukti dari pertandingan terakhir, tidak ada pengumuman seperti sanksi dan lain-lain. Yang saya sedihkan adalah, tidak ada hukuman atau apapun atas kepemimpinan wasit-wasit yang tidak baik seperti itu,” tuturnya.

Oleh karena itu, ia menegaskan bahwa wasit di Indonesia saat ini memiliki kualitas yang buruk. Sehingga, perlu perbaikan kepemimpinan.

Bahkan, untuk mengatasi rendahnya kualitas wasit di Indonesia itu, Munster menyarankan agar menggunakan jasa wasit asing di kompetisi Liga 1.

“Semoga saja, hal-hal yang tidak baik dalam pertandingan sebelumnya terkait wasit, tidak lagi terjadi, dan pertandingan bisa berjalan dengan fair,” katanya.

Lebih lanjut, apapun situasinya saat ini, ia menegaskan bahwa Persebaya akan tetap tampil sebagaimana gaya permainan skuad berjuluk Bajul Ijo itu.

“Tentang wasit atau segala macam, itu satu hal yang tidak bisa mengubah cara main Persebaya,” tuturnya.(ris/saf/iss)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
32o
Kurs