Selasa, 26 November 2024

Nilai Rasio Utang Indonesia Masih Aman, Prabowo Tak Khawatir Kebijakannya Diintervensi Negara Lain

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Prabowo Subianto calon presiden nomor urut 2 saat menjawab pertanyaan dalam debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Minggu (7/1/2024). Foto: Tangkapan layar YouTube KPU RI.

Prabowo Subianto, calon presiden (Capres) nomor urut 2 tidak terlalu khawatir risiko kebijakannya diintervensi negara lain yang memberikan pinjaman utang kepada Indonesia. Menurutnya, rasio utang luar negeri Indonesia saat ini dinilai masih dalam tahap aman-aman saja.

Hal tersebut disampaikannya dalam Debat Ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Minggu (7/1/2024), tepatnya waktu sesi pembahasan “risiko intervensi dari negara pemberi utang”. Capres nomor urut 2 itu menjabarkan, utang luar negeri Indonesia rasio perbandingan terhadap produk domestik bruto, jadi salah satu yang terendah di dunia.

Rasio utang Indonesia, menurutnya hanya diatas negara dengan sumber daya dalam negeri yang besar seperti Rusia dan Arab Saudi.

“Jadi (rasio utang) kita masih sekitar 40 persen, sedangkan banyak negara jauh di atas kita. Kembali lagi, dengan manajemen yang prudent dan pengelolaan yang baik, dan dengan strategi ekonomi yang tepat terutama dengan hilirisasi, di mana kita bisa mendapat keuntungan sebagai bangsa, ini memperkuat posisi tawar kita. Jadi saya kok tidak terlalu khawatir negara lain mau intervensi kita soal utang,” jelas Prabowo.

Menurutnya, selama berkeliling dunia, Indonesia sangat dihormati dan tidak pernah dilanggar kerja samaya oleh negara lain. Apalagi, Indonesia dinilai tidak pernah gagal utang.

“Tapi kembali, kita harus punya kekuatan pertahanan yang kuat supaya tidak bisa diintervensi, tidak bisa digertak, tidak bisa diintimidasi. Hanya dengan kekuatan, kita akan dihormati dan kita akan amankan kekayaan kita, amankan ekonomi kita, amankan pembangunan kita menuju Indonesia makmur dan kaya,” jelasnya.

Dia juga kembali menegaskan dalam pelajaran sejarah manusia, yang lemah selalu ditindas. “Kita lihat saja apa yang terjadi di Gaza, kita tidak boleh lemah, kita tidak boleh dilindas oleh negara lain,” ucapnya.

Pada kesempatan itu, Prabowo juga mengapresiasi dan sepakat oleh tanggapan yang disampaikan oleh Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, dua capres lainnya soal efisiensi dan kehati-hatian dalam hal utang luar negeri.

“Saya setuju sebagian dari yang bapak sampaikan, yang penting utang itu produktif kita setuju. Tapi kita bisa sampai 50 persen (rasio utang) tidak ada masalah, kita tidak pernah di-fault, kita dihormati di dunia,” pungkasnya.

Seperti diketahui, KPU RI menjadwalkan lima kali debat Pilpres 2024, terdiri dari tiga kali debat capres, dan dua kali debat cawapres.

Debat capres-cawapres diadakan supaya publik mengetahui visi, misi, kualitas dan kapabilitas ketiga pasang calon pemimpin yang akan dipilih dan menjabat periode 2024-2029. (bil/ham)

Berita Terkait

Surabaya
Selasa, 26 November 2024
28o
Kurs