Sabtu, 23 November 2024

Survei LSI: Prabowo-Gibran Unggul di Jatim dengan Elektabilitas 46,7 Persen

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) yang akan berkontestasi pada Pemilu 2024. Foto: Tangkapan layar YouTube KPU RI

Elektabilitas Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2 di Jawa Timur ada di urutan pertama dengan perolehan suara 46,7 persen.

Dengan perolehan suara itu, Prabowo-Gibran mengungguli dua pasangan capres lainnya yaitu paslon Anies Baswedan-Muhamimin Iskandar (16,2 persen), dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD (26,6 persen).

Hal itu terungkap dari hasil survei teranyar Lembaga Survei Indonesia (LSI) bertajuk “Peta Terkini Kompetisi Pemilu 2024 di Jawa Timur” yang dirilis secara virtual, Jumat (5/1/2024).

“Prabowo Subianto-Gibran berada di urutan pertama untuk perolehan suara kalau pemilu presiden diadakan pada saat survei dilakukan, yaitu di angka 46,7 persen. Kemudian disusul dengan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan 26,6 persen, dan pasangan Anies-Muhaimin Iskandar di angka 16,2 persen,” ujar Djayadi Hanan Direktur Eksekutif LSI.

Dengan hasil survei tersebut, Djayadi mengungkap potensi adanya putaran kedua dalam Pilpres 2024.

Jika lanjut ke putaran kedua, kata Djayadi, dua paslon yang akan bersaing adalah Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud MD.

“Karena posisi Anies berada di angka 16,2 persen,” sambungnya.

Lembaga Survei Indonesia melakukan survei itu pada periode 16 sampai 28 Desember 2023, dengan total sampel sebanyak 8.800 responden di Provinsi Jawa Timur.

Ribuan responden tersebut diperoleh melalui teknik multistage random sampling, dengan margin of error plus minus 1,1 persen, dan tingkat kepercayaan di angka 95 persen.(rid/faz)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs