Minggu, 24 November 2024

Upacara di Grahadi Akan Diwarnai Dentuman Meriam dan Sirine

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Upacara peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 di Gedung Negara Grahadi, Jumat (17/8/2018) pagi ini sudah siap dilaksanakan. Foto: Denza suarasurabaya.net

Upacara peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 di Gedung Negara Grahadi, Jumat (17/8/2018) pagi ini sudah siap dilaksanakan.

Sesuai jadwal, upacara akan dimulai tepat pukul 10.00 WIB sama dengan jam pembacaan proklamasi oleh Soekarno-Hatta 73 tahun silam.

Pantauan suarasurabaya.net, hampir seluruh undangan sudah datang dan sebagian besar sudah duduk di tempat duduk yang telah disediakan. Setidaknya ada lebih dari seribu undangan.

Para undangan di antaranya, satu pleton Korsik Satpol PP, Korp Wanita TNI dan Polwan, Taruna AAL, TNI Angkatan Darat, Laut dan Udara, Polri, Korpri, Mahasiswa, Ormas Kepemudaan, pelajar serta Pramuka

Telah bersiaga pula, enam meriam Howitzer di Taman Prestasi Jalan Ketabang Kali Surabaya.

Sebanyak 17 kali dentuman meriam ini akan mewarnai jalannya upacara tepatnya saat peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia.

Pengoperasian meriam akan dipimpin oleh Letnan Koloner Marinir Yana Karyana yang akan diiringi dengan pembunyian sirine oleh unit PMK Kota Surabaya.

Upacara peringatan Kemerdekaan RI di Grahadi ini akan dikomandani oleh Letnan Kolonel Laut Yulius Zaenal yang sehari-hari menjabat sebagai komandan kapal selam KRI Nanggala 402 satuan kapal selam Koarmada 2.

Sedangkan perwira upacara pagi ini Mayor Infanteri Tomy Wijaya yang sehari-hari adalah Kepala Protokol Gartap III Surabaya.

Soekarwo Gubernur Jawa Timur akan bertindak sebagai inspektur upacara.

Bendera akan dikibarkan oleh 74 Pasukan Pengibar Bendera yang merupakan perwakilan dari kabupate-kota di Jatim kecuali Surabaya. (den/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Minggu, 24 November 2024
27o
Kurs