Minggu, 24 November 2024

Dapatkan Bakat dari Sang Ayah, Aulia Ahmad Pukau Penonton JTF 2018

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Aulia Ahmad dalam IndiHome Jazz Traffic Festival 2018, di Grand City Convex Surabaya, Minggu (26/8/2018). Foto: Cecep jazztraffic2018

Gelaran Indihome Jazz Traffic Festival hari kedua semakin meriah di Grand City Convex Surabaya, Minggu (26/8/2018). Tidak terkecuali di Kolaborasik Stage area food and beverage.

Kali ini, Aulia Ahmad, penyanyi asal Surabaya, tampil dengan konsep spesial yang berdandan ala Benyamin Sueb dengan kostum era 70-an.

Exited banget bisa tampil di Jazz Traffic Festival, ini kali pertama saya setelah sebelumnya jadi penonton setia selama 2 tahun terakhir”, kata Aulia Ahmad saat ditemui di belakang panggung.

Konsep penampilannya yang unik memberi kesan tersendiri bagi jazz lover yang ada di area food and beverage sambil menikmati makanan dan minuman.

Lagu-lagu yang dibawakannya pun tidak lepas dari era 70-an seperti ‘Kompor Meleduk’, ‘Hujan Gerimis Aje’, ‘Ku Gadaikan Cintaku’, dan pasti lagunya sendiri yang berjudul ‘Darah Ayu’.

“Saya memiliki 4 buah lagu yang sudah diupload di youtube, ada ‘Darah Ayu’ yang bergenre Rock, ‘Sarijah’ jazz, ‘Gadis Serimpi’ pop, dan ‘Simpuh’ yang bernuansa religi. Semua lagu itu ciptaan Ayah saya ditahun 80-an yang belum direkam”, kata Aulia.

Kemampuan bermusik diakuinya didapat dari sang ayah yang juga seorang pemusik dan pencipta lagu. Namun sayang, saat itu ayahnya ditentang oleh keluarga dan tidak bisa meneruskan bakat musiknya. Beruntung Aulia Ahmad memiliki bakat bermusik yang bisa melanjutkan karya-karya sang Ayah.

Sempat gagal di tahap akhir audisi Indonesian Idol tahun 2014 membuatnya tidak patah semangat. Justu dari sanalah dia mulai banyak dikenal industri musik tanah air.

“Rumus kehidupan yang saya jalankan selama ini, untuk bisa sukses selain tanam benih kebaikan. Kita juga harus berbakti kepada orang tua dan keluarga,” tambahnya.(yos/tin)

Berita Terkait

Surabaya
Minggu, 24 November 2024
33o
Kurs