Sabtu, 23 November 2024

KPU Nyatakan Dokumen Ganjar Pranowo-Mahfud MD Lengkap

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Ganjar Pranowo dan Mahfud MD saat menyampaikan pidato di halaman KPU seusai mendaftarkan Pilpres 2024, Kamis (19/10/2023). Foto : Faiz Fadjarudin suarasurabaya.net

Dihantar oleh partai politik pengusungnya, Ganjar Pranowo bakal calon presiden mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) bersama Mahfud MD pasangannya sebagai bakal calon wakil presiden.

Megawati Soekarnoputri Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (PDIP) bersama Muhamad Mardiono Plt Ketum PPP, Hary Tanoesoedibjo (HT) Ketum Perindo, dan Oesman Sapta Odang (OSO) Ketum Hanura hadir di sana.

Selain itu, Ganjar sendiri ditemani oleh Siti Atiqoh Supriyanti istrinya. Sedangkan Mahfud MD bacawapres turut didampingi oleh Zaizatun Nihayati istrinya. M. Prananda Prabowo Putra Megawati yang juga Ketua DPP PDIP, dan Puan Maharani putrinya, juga hadir di sana.

Dalam pidatonya, Ganjar menyatakan, dengan visi misi serta program yang sudah disusun dan disiapkan, akan membawa Indonesia lebih maju.

“Kami beserta istri hadir di sini untuk menyerahkan dokumen bersama partai pengusung dan tentu saja bapak ibu dari komisioner KPU sudah menerima lengkap mudah-mudahan menjadi awal legalitas dipenuhi, dan Insyallah saya dan Pak Mahfud melalui visi misi dan program yang sudah kita siapkan akan cepat membawa Indonesia maju lebih lincah lagi, dan tentu mohon dorongan kepada masyarakat,” kata Ganjar di kantor KPU, Jakarta, Kamis (19/10/2023).

Dia pun yakin KPU akan jadi wasit yang netral. Bahkan bisa memberikan pelayanan yang terbaik.

“Dan tentu mohon dorongan kepada masyarakat dan mudah-mudahan KPU menjadi wasit yang Insyallah pasti paling netral, pasti paling bisa memberikan layanan terbaik dan kita persembahkan untuk kemajuan bangsa dan negara,” jelas Ganjar.

Sementara Hasyim Asy’ari Ketua KPU mengatakan bahwa dokumen persyaratan Ganjar Pranowo-Mahfud MD bacapres-bacawapres sudah lengkap.

“Dan sudah kami periksa, untuk dokumen persyaratan bakal pasangan calon yang didaftarkan pada hari ini, kami nyatakan lengkap dokumennya,” kata dia.

Kemudian tahap berikutnya, lanjut dia, adalah melakukan verifikasi. Selain itu juga pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta.

“Insyallah akan dilakukan pada hari Ahad, tanggal 22 Oktober 2023 bertepatan dengan hari Santri. Jadi sudah dijadwalkan,” kata dia. (faz/ham)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs