Sabtu, 23 November 2024

Sepasang Gol CR7 Pastikan Gelar Juara Piala Klub Arab 2023 buat Al Nassr

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Aksi Cristiano Ronaldo dalam laga final Arab Club Champions Cup 2023 Al Hilal vs Al Nassr, (12/8/2023)

Cristiano Ronaldo sukses membawa Al-Nassr juara final Piala Klub Arab 2023 usai mengalahkan Al-Hilal dengan skor akhir 1-2, dalam laga yang digelar di King Fahd Stadium, Taif, Minggu (13/8/2023) dini hari.

Laga dibuka dengan aksi jual beli serangan kedua tim. Banyak peluang yang gagal dimaksimalkan baik oleh Al-Hilal maupun Al-Nassr. Laga terus berlajut hingga waktu turun minum, belum ada gol yang tercipta.

Memasuki babak kedua, Al-Hilal berhasil menjebol gawang A-Nassr melalui sundulan Michael pada menit ke-51. Aqidi Kiper Al Nassr tidak mampu menghalau sundulan tersebut dan membuat papan skor berubah menjadi 1-0.

Kedua tim menaikkan tempo permainannya pada babak kedua. Kondisi semakin memanas usai Al-Nassr kehilangan satu pemain (Al-Amri) usai melakukan tackling keras dan berbuah kartu merah.

Pertandingan terus berlanjut hingga Al-Nassr berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Cristiano Ronaldo pada menit ke-74, meneruskan sebuah umpan terobosan. Skor berubah menjadi 1-1.

CR7 sempat mencetak satu gol lagi pada menit ke-83. Tapi, gol itu dianulir wasit karena striker asal Portugal itu sudah terlebih dahulu offside. Pertandingan ditutup peluit panjang dengan skor imbang 1-1.

Memasuki babak waktu tambahan, Al-Nassr berhasil unggul menjadi 1-2 lewat sundulan Ronaldo pada menit ke-98. Gol tersebut berawal dari tembakan jarak jauh Seko Fofana yang sempat membentur mistar gawang dan diselesaikan Ronaldo lewat sundulan.

Skor bertahan 1-2 hingga tanda peluit akhir pertandingan berbunyi. Al-Nassr sukses meraih kemenangannya atas sang rival Al-Hilal dan sekaligus menjuarai final Piala Klub Arab 2023.

Piala itu tercatat sebagai prestasi perdana Cristiano Ronaldo bagi klubnya di Arab Saudi.(fra/rid)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs