Seorang pria asal Blora, Jawa Tengah dilaporkan meninggal tertabrak kereta api commuter tepat di depan Jatim Expo, Surabaya, Minggu (9/7/2023) siang.
Aiptu Agus petugas Posko Sriti Satlantas Polrestabes Surabaya mengatakan, identitas korban adalah Taufik (22 tahun) yang diketahui baru bekerja selama satu hari sebagai pekerja proyek di sekitar lokasi kejadian.
“Waktu kejadian tidak ada yang melihat. Infonya dia baru satu hari kerja di sini (di sekitaran lokasi) dan menetap sekitaran Wonokromo,” ujar Aiptu Agus kepada Radio Suara Surabaya, Minggu.
Sementara informasi dari Command Center Surabaya, menurut keterangan saksi, korban tertabrak setelah turun dari bemo di seberang Jatim Expo Jalan Raya Ahmad Yani.
“Saat melewati rel kereta api, seketika korban langsung terserempet kereta api yang melintas dan langsung tidak sadarkan diri. Kemudian dinyatakan meninggal,” tulis petugas Command Center Surabaya dalam keterangannya.
Jenazah korban saat ini sudah dilarikan ke RSUD. Dr. Soetomo menggunakan mobil ambulance. Sementara untuk keluarga korban saat ini sudah dihubungi melalui pamannya yang sempat ada di lokasi kejadian. (bil/iss)