Minggu, 24 November 2024

Pekerja Berpendidikan Tinggi di Indonesia Hanya 12 Persen

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Ilustrasi.

Jumlah pekerja yang berpendidikan menengah ke bawah di Indonesia lebih banyak daripada yang berpendidikan tinggi yang hanya 12 persen, kata Prof Intan Ahmad Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi.

“Di Indonesia pekerja yang berpendidikan tinggi hanya 12 persen,” kata Intan saat menjadi narasumber Festival Riset 2018 Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Diponegoro mewakili Menteri Mohamad Nasir di Semarang, Sabtu (22/9/2018).

Intan kemudian membandingkan dengan beberapa negara. Malaysia misalnya, pekerja yang berpendidikan tinggi mencapai 20 persen, sedangkan di Eropa mencapai 40 persen.

“Kalau pekerja Indonesia mau bersaing dengan pekerja asing, harus sebanding. Masak lulusan SMP atau SMA bersaing dengan sarjana,” tuturnya seperti dilansir Antara.

Intan mencontohkan pekerja migran Indonesia yang bekerja di luar negeri. Kebanyakan dari mereka berpendidikan rendah, sehingga benyak yang bekerja di sektor domestik.

Dibandingkan pekerja migran dari negara-negara lain, misalnya Filipina, pekerja Indonesia di sektor domestik mendapatkan upah lebih rendah.

“Kalau pendidikan pekerja migran lebih tinggi, atau menguasai bahasa Inggris atau bahasa setempat, pasti akan mendapatkan upah lebih tinggi,” katanya.(ant/iss)

Berita Terkait

Surabaya
Minggu, 24 November 2024
27o
Kurs