Gol tunggal Abdoulaye Doucoure menyelamatkan Everton dari jurang degradasi saat mengalahkan Bournemouth dengan skor 1-0, pada pamungkas Liga Inggris di Stadion Goodison Park, Liverpool, Minggu (28/5/2023) malam.
Melansir Antara, kemenangan ini membuat Everton menduduki posisi ke-17 dengan mengumpulkan 36 poin dari 38 pertandingan, berselisih dua poin dari zona degradasi.
Di sisi lain, Leicester City yang sempat membuat kejutan pada musim 2025/16 dengan menyabet gelar juara, harus terdegradasi bersama Leeds United dan Southampton ke divisi Championship
Sementara pertandingan lain, Manchester City jawara musim ini harus menutup kompetisi dengan kekalahan saat takhluk 0-1 oleh Brentford di Stadion Gtech, Minggu.
Gol tunggal dalam pertandingan ini dicetak oleh Ethan Pinnock menjelang akhir pertandingan, saat City kesulitan untuk memberikan ancaman berarti ke gawang Brentford di sepanjang laga.
City sendiri sudah mengamankan gelar juara musim ini dengan perolehan 89 poin, unggul lima poin dari Arsenal yang finis runner up. Sedangkan Brentford sukses finis peringkat sembilan setelah mengantongi 59 poin.
Adapun Arsenal, sukses menang besar 5-0 atas Wolverhampton Wanderers dalam pertandingan terakhir mereka di Liga Premier Inggris musim ini di Emirates Stadium.
Granit Xhaka mengemas dua gol untuk Arsenal, dengan tiga gol lainnya dicetak masing-masing dicetak oleh Bukayo Saka, Gabriel Jesus dan Jakub Kiwior.
Kemenangan ini bisa menjadi hiburan bagi Arsenal yang gagal menjadi juara Liga Inggris setelah disalip Manchester City di pekan-pekan terakhir. The Gunners finis sebagai runner up dengan 84 poin.
Sedangkan, Wolves akan tetap berada di kompetisi teratas Inggris musim depan setelah finis di urutan ke-13 dengan 41 poin, demikian catatan laman resmi Liga Premier Inggris.
Adapun Manchester United memastikan diri finis peringkat tiga setelah mengalahkan Fulham 2-1 dalam pertandingan terakhir Liga Inggris musim ini di Old Trafford, Minggu.
Fulham sempat unggul terlebih dahulu berkat gol Kenny Tete sebelum MU membalikkan keadaan melalui dua gol yang dicetak oleh Jadon Sancho dan Bruno Fernandes.
Kemenangan ini memastikan MU mengakhiri musim dengan menempati peringkat tiga klasemen dengan 75 poin dari 38 pertandingan. Sedangkan Fulham finis di papan tengah atau posisi 10 dengan mengumpulkan 52 poin dari 38 laga.
Sementara pesta delapan gol terjadi saat Liverpool bermain imbang 4-4 lawan Southampton di pekan terakhir Liga Inggris musim ini yang berlangsung di St Mary’s Stadium.
The Reds memimpin lebih dahulu lewat gol Diogo Jota dan Roberto Firmino sebelum Southampton memaksa babak pertama tuntas 2-2 melalui gol James Ward-Prowse dan Kamal-Deen Sulemana.
Southampton balik memimpin berkat gol Sulemana dan Adam Armsstrong. Liverpool kemudian membuat laga berakhir imbang melalui gol Gakpo serta Diogo Jota.
Hasil ini membuat Liverpool menutup musim 2022/2023 di posisi kelima klasemen Liga Inggris dengan 67 poin. Sementara itu Southampton harus “turun kasta” ke divisi Championship karena ada di dasar klasemen dengan 25 poin. (ant/bil)