Ratusan pengungsi bencana gempa dan tsunami asal Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah tiba di Bandara Internasional Juanda Surabaya, Rabu (3/10/2018) malam. Para pengungsi tiba dengan pesawat Hercules A 1337 milik TNI AU.
Begitu tiba di Bandara Internasional Juanda sekitar pukul 19.10 WIB, mereka disambut oleh Kasrem 084/Bhaskara Jaya, Dandim 0816 Sidoarjo, dan Kadisops Lanud. Setelah itu mereka didata untuk teknis pemulangan ke rumah keluarganya masing-masing.
Letkol ARM. Aprianko Suseno Kasrem 084 Bhaskara Jaya mengatakan, dari 175 orang pengungsi, dua orang di antaranya dibawa menuju RSUD Sidoarjo untuk perawatan karena cedera patah tulang.
Sedangkan, 99 pengungsi diantar menuju terminal Purabaya Bungurasih menggunakan beberapa truk. Mereka akan kembali ke saudara masing-masing yang ada di wilayah Jawa Timur.
“Sementara itu, 10 orang pengungsi lagi dijemput oleh keluarganya dariSragen, Jawa Tengah dan 20 orang pengungsi lainnya menuju Mes Baskara 084/BJ Jalan Raya Juanda dengan menggunakan bus milik TNI Al Modis 4030-02,” ujar Letkol. ARM. Aprianko Suseno.
Adapun untuk 44 orang lainnya dijemput oleh keluarganya masing-masing di Bandara Internasional Juanda.
“Saat ini yang tersisa ada sekitar 20 pengungsi. Mereka sementara waktu akan bermalam di Mes Bhaskara Juanda hingga besok pagi. Besok mereka akan kembali ke rumah keluarganya di Jawa Timur dan Jawa Tengah. Ada yang dari Lamongan, Tuban dan Solo,” katanya. (bid)