Sabtu, 19 April 2025

Indonesia Mengutuk Tindakan Kekerasan Israel di Masjid Al-Aqsa

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Warga Palestina berjalan keluar saat pasukan keamanan Israel mengambil posisi di kompleks Al-Aqsa menyusul bentrokan yang terjadi di Kota Tua Yerusalem, Palestina. Foto: Antara

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) mengutuk keras tindakan kekerasan aparat keamanan Israel di Masjid Al-Aqsa beberapa waktu lalu.

“Indonesia mengutuk tindak kekerasan aparat keamanan Israel di Masjid Al-Aqsa di bulan suci Ramadan yang menyebabkan sejumlah jemaah terluka dan penangkapan ratusan lainnya,” ungkap Kemenlu melalui akun Twitter-nya, Sabtu (8/4/2023).

Pemerintah menilai tindakan ini menyakiti perasaan umat Muslim dunia, pelanggaran nyata terhadap kesucian Al-Aqsa dan akan memicu eskalasi konflik dan kekerasan.

Selanjutnya Indonesia mendesak PBB dan dunia internasional segera mengambil langkah nyata guna menghentikan dan mengakhiri berbagai pelanggaran Israel terhadap Al-Aqsa.

Sebelumnya Kedutaan Besar Palestina di Indonesia, mengutuk keras serangan tentara pendudukan Israel terhadap jemaah di Masjid Al-Aqsa.

“Pasukan pendudukan Israel secara ilegal menginvasi Mesjid Al-Aqsa, menyerang pria, wanita, dan anak-anak secara biadab, menahan lebih dari 500 orang secara tidak sah,” kata Kedutaan Besar Palestina, Jumat (7/4/2023) lalu.

Palestina menegaskan kembali, bahwa Israel tidak memiliki kedaulatan apa pun atas bagian mana pun dari Kompleks Masjid Al-Aqsa.

Jemaah Palestina memiliki hak mutlak untuk berdoa dengan bebas dan aman di dalam dan di sekitar kompleks Al-Aqsa, kapan pun dan kapan pun, tanpa halangan atau kekerasan, tandas Kedubes Palestina.

Agresi Israel terhadap Kompleks Masjid Al-Aqsa yang suci adalah serangan mengerikan terhadap hak dasar warga Palestina untuk beribadah dengan bebas di tempat sucinya, terutama selama bulan suci Ramadan.(dfn/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Motor Tabrak Belakang Suroboyo Bus

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Surabaya
Sabtu, 19 April 2025
32o
Kurs