Sutiaji Wali Kota Malang mengatakan, bentrokan yang terjadi di Universitas Kanjuruhan Malang (Unikama) Senin (15/10/2018) merusak citra kondusif Kota Malang.
Kerusuhan yang terjadi di Unikama disesalkan oleh berbagai pihak. Sutiaji mengimbau pihak yang terlibat bisa duduk bersama untuk menyelesaikan persoalan dengan cara damai.
Dia menyebutkan, seperti dalam laporan Indra Wulan dari Radio Tidar Sakti Batu, Selasa (16/10/2018), banyak pihak yang dirugikan dari kerusuhan ini.
“Warga sekitar kampus dirugikan, dan yang paling besar, nama baik Kota Malang dipertaruhkan,” ujarnya.
Kericuhan yang terjadi Senin kemarin itu melibatkan puluhan massa dari dua kubu. Dari kubu pengurus baru dan kubu pengurus lama. Sejumlah orang diamankan polisi karena terlibat adu fisik hingga menimbulkan korban luka-luka. Dari kejadian tersebut hingga saat ini Gedung Rektorat disegel. (nin)