Jumat, 22 November 2024

Khofifah Optimistis Jatim Jadi Juara Umum Porseni NU 2023

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim saat berada di Kantor PWNU Jatim dalam bersama para kontingen Porseni NU, pada Sabtu (14/1/2023). Foto: Humas Pemprov Jatim

Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jawa Timur optimistis Tim Atlet PWNU Jatim menjadi juara umum dalam Pekan Olahraga Seni (Porseni) Nahdlatul Ulama (NU) 2023, yang diadakan di Surakarta tanggal 14-21 Januari 2023.

“Saya yakin latihan yang sudah dilakukan, juga penggemblengan atlet pada Porseni jelang 1 Abad NU, kontingen PWNU Jatim InsyaAllah bisa keluar sebagai juara umum. Semoga para atlet bisa terus fokus berlomba dan menjaga kesehatannya agar bisa terus dalam kondisi fit dan siap bertanding,” ucapnya saat melepas kontingen di Kantor PWNU Jatim, Sabtu (14/1/2023).

Pada kesempatan itu, Khofifah bilang dalam perjalanannya, Jatim mampu menjadi runner up di Liga Santri 2022, juara umum MTQ dan juara umum Kejurnas Pencak Silat. Sekarang, dia yakin di Porseni NU, Jatim dapat tampil maksimal.

“Banyak prestasi berhasil diraih. InsyaAllah dengan semangat berprestasi lagi dan ditunjang sportivitas, potensi Jatim InsyaAllah bisa menjadi juara umum Porseni NU 2023 sangat tinggi,” ungkapnya.

Selain itu, dia berharap adanya Porseni mampu mengembangkan keterampilan dan rasa cinta seni untuk memberikan pemahaman dalam hidup dan agama melalui pendekatan budaya.

“Dunia olahraga yang di dalamnya kental nuansa kompetisi dan sportivitas, hendaknya mampu membawa para pelajar, mahasiswa dan santri NU untuk menanamkan sifat-sifat kejujuran, keadilan, dan cinta pada kebenaran dalam kehidupan sehari-hari,” jelasnya.

Lebih lanjut, Khofifah juga berpesan supaya atlet terus mengutamakan persaudaraan. Menurutnya, untuk meraih kemenangan harus diikuti dengan rasa jujur dan adil.

Sementara itu, KH Marzuki Mustamar Ketua PWNU Jatim mengatakan, Porseni NU juga menjadi ajang silaturahmi para kader Nahdliyin seluruh Indonesia.

“Kegiatan ini memperteguh semangat ke-NUan dan Ke-Indonesiaan melalui seni dan olahraga guna menghasilkan kader Nahdliyin yang mengedepankan perdamaian, persaudaraan dan persatuan bangsa,” ujarnya.

Dia menyampaikan, PWNU sebelumnya telah melakukan persiapan untuk Porseni, yang dilakukan di Training Center Unesa dan Asrama Haji pada 7-13 Januari, dan total atlet Jatim dalam kompetisi ini 509 orang, terdiri dari 459 dari atlet dan 50 ofisial.

Sedangkan, cabang olahraga dan seni yang diikuti antara lain sepak bola, bola voli, bulu tangkis, pencak silat, serta cabang seni yaitu Qiroatil Qur’an dan Qiroatil Kutub dan Hifdzul Alfiyah.(ris/dfn/rid)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
31o
Kurs