Persebaya Surabaya telah menuntaskan pertandingan Liga 1 putaran pertama musim 2022/2023 dengan menyelesaikan 17 pertandingan.
Hasil selama melakoni putaran pertama itu, Persebaya mencatatkan enam kemenangan, empat seri, dan tujuh kali menelan kekalahan. Saat ini mengemas 22 poin dengan bertengger di posisi ke-10 klasemen sementara Liga 1.
Sedangkan untuk perolehan gol, Persebaya masih defisit dua gol, yakni total memasukkan ke gawang lawan sebanyak 19 kali dan kebobolan sebanyak 21 kali.
Menanggapi hasil tersebut, Aji Santoso pelatih Persebaya berencana akan merekrut pemain baru untuk menambah kekuatan tim berjuluk bajol ijo itu.
Aji menyatakan, pihaknya sudah mengantongi siapa-siapa saja yang menjadi incarannya, untuk menjalani Liga 1 di putaran kedua nanti.
“Saya tinggal laporan ke manajemen, untuk menindaklanjuti,” ucap pelatih berlisensi AFC Pro itu pada Sabtu (24/12/2022).
Namun, posisi mana saja yang akan mendapat tambahan, pihaknya masih belum bisa menyampaikan.
“Nanti setelah meeting dari manajemen semuanya udah clear baru kita sampaikan,” ucapnya.
Dalam kesempatan itu, Aji juga mengatakan bahwa dengan berakhirnya putaran pertama, klub lain juga akan melakukan evaluasi soal perubahan pemain.
“Saya yakin, banyak tim-tim juga berbenah menambah kekuatan,” ucapnya.
Oleh karena itu, Aji menyatakan Persebaya akan segera menambah pemain, mengingat tim berjuluk bajol ijo itu juga telah tuntas melakoni pertandingan putaran pertama Liga 1.(ris/rum/iss)