Sabtu, 23 November 2024

Jalan Ambles Dekat Jembatan Branjangan Sebabkan Laka Tunggal, Warga Sempat Tutup Jalan

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Jalan ambles di Tambak Langon dekat Jembatan Branjangan kembali mengakibatkan jatuhnya korban pengguna jalan. Setelah kecelakaan tunggal, warga setempat ramai-ramai menutup jalan. Foto: Twitter @Richiee_BEX

Kecelakaan lalu lintas tunggal mengakibatkan seorang pengendara sepeda motor mengalami luka-luka di Jalan Tambak Langon di dekat Jembatan Branjangan, Asemrowo, Surabaya, Minggu (28/10/2018) malam akibat jalan yang ambles. Setelah kejadian ini, warga sempat menutup jalan itu dan polisi melakukan pengaturan lalu lintas.

Wahyu petugas Command Center Surabaya membenarkan, ada kejadian kecelakaan tunggal di jalan tersebut. “Kondisi luka-luka tapi saya tidak monitor di bawa ke mana. Sekarang jalan ditutup oleh warga, sudah dipantau oleh polisi,” katanya kepada Radio Suara Surabaya Minggu malam pukul 20.50 WIB.

Aiptu Kurniawan, petugas Satlantas Polrestabes Surabaya yang bertugas di Command Center Surabaya mengatakan, warga menutup jalan karena alasan seringnya terjadi kecelakaan lalu lintas di jalan tersebut. “Dua Polsek sudah koordinasi. Sudah ada koordinasi Kapolsek Asemrowo dan Kapolsek Benowo,” ujarnya.

Penyebab terjadinya kecelakaan adalah jalan yang ambles sebagaimana disebutkan oleh Kompol Nur Suud Kapolsek Pabean Cantikan yang turut terjun ke lokasi. Dia mengaku meninjau lokasi bersama Kasatlantas Polrestabes Surabaya. Dia menyebutkan kondisi jalan yang ambles itu.

“Kondisi jalan ambles lumayan dalam. Sudah ada anggota di lokasi dari Polres dan Polsek, sementara masih dilakukan pengamanan arus lalu lintas. Kendaraan berat sementara dialihkan,” katanya.

Berkaitan jalan ambles tersebut, Aiptu Kurniawan yang bertugas di Command Center Surabaya sempat menyebutkan bahwa malam ini juga akan didatangkan alat berat ke lokasi jalan yang ambles tersebut. Dia menginformasikan, pengerjaan jalan itu akan mulai dikerjakan besok, Senin (29/10/2018).

“Sementara jalan (Tambak Langon) masuk (Jalan) Provinsi. Malam ini langsung didatangkan alat berat, dan besok dikerjakan,” katanya.

Kondisi terakhir, sebagaimana disebutkan oleh AKP Ayip Rizal Kasatlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, polisi mengarahkan agar truk dan mobil dari Gresik ke Surabaya naik ke Tol Romokalisari turun di exit Tol Dupak. “Sebaliknya dari Perak ke Gresik bisa naik Tol Perak turun Romokalisari,” katanya.

Berkaitan kecelakaan tunggal akibat jalan bergelombang yang ambles di Tambak Langon dekat Jembatan Branjangan itu, menurut Ayip, korban sudah dibawa ke rumah sakit terdekat.

“Malam ini ada delapan orang anggota saya disiagakan di Branjangan. Kami pasang water barrier. Penerangan cukup. Malam ini juga kami cetakkan banner imbauan untuk pengguna jalan agar lebih waspada melewati jalan ini,” katanya.(den)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs