Sabtu, 23 November 2024

Setelah Dua Tahun, Willow Baby Expo Akan Kembali Hadir di Surabaya

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan

Event Willow Baby Expo (Wilbex) akan kembali hadir di Surabaya, tepatnya di Grand City Convention & Exhibition pada 1 hingga 4 September 2022 mendatang.

Setelah pre-event akhir tahun lalu, yakni Road to Willow Baby Expo 2021, kini Wilbex 2022 hadir lebih besar. Acara ini akan digelar di area pameran yang tiga kali lebih luas dari pameran di tahun 2019, dengan peserta lebih dari 200 brand perlengkapan kebutuhan ibu, bayi, dan anak.

Beragam produk mulai dari aapparel, equipment & gear, feeding, bedding, baby care, maternity, nursery, toys, dan masih banyak lainnya akan hadir dan meramaikan perhelatan tahun ini.

Andreas Sugondo Direktur Utama Willow Baby Shop mengatakan, event ini akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Menurutnya, tahun ini akan lebih banyak program.

“Berbeda dari tahun sebelumnya. Tahun ini akan lebih banyak program, tentunya dengan harapan bisa lebih banyak pengunjung dan banyak transaksi juga,” ucapnya, dalam press conference Senin (29/8/2022).

Wilbex yang menjadi acuan informasi terpercaya tentang ibu, bayi dan anak, bagi keluarga di Jawa Timur ini, menghadirkan narasumber dari tenaga medis maupun yang ahli di bidangnya.

Dalam acara ini, pengunjung dapat memperoleh berbagai informasi, tips kesehatan, serta produk dan jasa berkualitas yang dapat dipergunakan untuk menunjang nutrisi, tumbuh kembang optimal dan meningkatkan kualitas hidup keluarga.

Sementara itu, terkait dengan pengunjung, ia menargetkan tahun ini bisa meningkat dua kali lipat dari tahun sebelumnya, selama 4 hari pelaksanaan.

Harga tiket masuk Rp10.000. Anak usia di bawah 3 tahun dengan tinggi di bawah 150 cm masuk gratis. Selain itu, lansia di atas usia 65 tahun juga bisa mendapat tiket gratis.(ris/iss/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs