Walau berhasil mengalahkan Myanmar dengan skor 5-1 dalam laga pamungkas Grup A Piala AFF U-19 2022, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (10/7/2022 malam, Tim Nasional Indonesia U-19 gagal lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022.
Karena, di pertandingan antara Timnas Vietnam dan Thailand yang keduanya menempati posisi pertama dan kedua di Grup A, berakhir imbang tanpa gol.
Hasil itu membuat Indonesia yang berada di posisi ketiga kasemen harus tersingkir lantaran kalah head to head dari Thailand dan Vietnam yang juga mengoleksi 11 poin.
Berdasarkan regulasi, cuma dua tim teratas dari masing-masing grup yang berhak lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022.
Dalam pertandingan di Stadion Patriot Candrabhaga, Anak-anak asuh Shin Tae-yong pelatih sempat tertinggal terlebih dahulu dari Myanmar melalui gol La Min Htwe pada menit ke-9.
Setelahnya, Indonesia bangkit dan berhasil membalikkan keadaan melalui dua gol Muhammad Ferarri yang masing-masing dicetak pada menit ke-17 dan menit ke-31. Kemudian, dua pemain Indonesia lainnya, yaitu Arkhan Fikri juga berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-24 dan Rabbani Siddiq pada menit ke-32.
Babak pertama jadi milik Tim Garuda Muda dengan keunggulan 4-1 atas Myanmar.
Di babak kedua, Timnas Indonesia tidak mengendorkan serangannya. Hasilnya, Indonesia berhasil menambah pundi-pundi golnya melalui Ronaldo Kwateh pada menit ke-73.
Skor 5-1 bertahan sampai dengan peluit panjang dibunyikan untuk keunggulan timnas Indonesia.(bil/rid)