Sabtu, 23 November 2024

Kemenkop Targetkan 20 Juta UMKM Masuk Ekosistem Digital di Tahun 2022

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Belasan UMKM memajang aneka ragam keperluan fashion. Mulai dari baju batik, selendang, kain batik, sepatu, kerudung dll. Jelang pameran virtual yang berlangsung pada 9-11 April 2021. Foto : Istimewa

Rulli Nuryanto Staf Ahli Menteri Koperasi dan UKM Bidang Ekonomi Makro menyatakan pihaknya menargetkan 30 persen dari total pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) atau sebesar 20 juta UMKM terhubung ke ekosistem digital

“Untuk mencapai hal tersebut, Kemenkop terus berupaya meningkatkan literasi digital dan dukungan meningkatkan kualitas (serta) pasar produk UKM dan kapasitas SDM (sumber daya manusia) UKM melalui berbagai program kami,” ungkapnya saat mengikuti Rapat Pimpinan Kamar Dagang Indonesia di Yogyakarta, Senin (31/1/2022).

Dalam keterangan pers yang dikutip Antara disebutkan per Desember 2021, sebanyak 17,25 juta pelaku UMKM disebut telah onboarding ke dalam ekosistem digital. Di tahun 2024, pihaknya menargetkan 30 juta UMKM yang terdigitalisasi.

Selain itu, 202 koperasi telah masuk ekosistem digital dari target 100 koperasi pada tahun 2021 dan ditargetkan 200 koperasi pada tahun 2022.

Pada tahun lalu, Kemenkop dikatakan telah berkolaborasi dengan berbagai pihak dalam rangka percepatan digitalisasi koperasi dan UMKM.

“Kami telah bekerjasama dengan Tokopedia, Lazada, Shopee, Blibli, Bukalapak, Gojek, Grab, dan stakeholder (pemangku kepentingan) lainnya,” ucap Rulli.

Sebagai upaya meningkatkan kapasitas usaha pelaku UMKM, pihaknya juga menggandeng 11 inkubator dari swasta maupun universitas.

Rulli menambahkan, di tahun 2022 Kemenkop fokus dalam agenda pemulihan transformatif.

Di antaranya 70 persen prioritas program menyasar pelaku UMKM dan koperasi, anak muda, perempuan, serta mendukung pengembangan usaha ramah lingkungan.

“Selanjutnya, akses pembiayaan UMKM dan koperasi bergeser dari sektor perdagangan ke sektor riil. Pembiayaan Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (LPDB-KUMKM) 40 persen untuk sektor riil,” lanjut dia.

Akses tersebut mencakup pula pembiayaan dari sektor perbankan dan non perbankan sehingga diharapkan dapat lebih terkonsolidasi ke dalam ekosistem sektor riil.(ant/dfn)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
28o
Kurs