Sabtu, 23 November 2024

Berkat Pendengar, Netter e100 dan Polisi, Akhirnya Sofi Berkumpul dengan Keluarga

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Sofi (dua dari kanan) anak berkebutuhan khusus yang sempat tersesat, saat ini sudah berkumpul dengan keluarganya, Kamis (13/12/2018). Foto: Ecco Soe Yanto via e100

Sofi, anak berkebutuhan khusus yang sempat tersesat, saat ini sudah berkumpul dengan keluarganya, Kamis (13/12/2018).

Kabar keberadaan Sofi ini bermula saat Bayu, pegawai Sidodadi Jaya Motor Kletek Sidoarjo, menemukan Sofi (11) turun dari bis tampak kebingungan, dan tidak membawa identitas apapun.

Saat ditanyai, Sofi mengaku tinggal di Kapas Krampung, Surabaya. dan mengaku mempunyai ibu bernama Susi.

Mengetahui hal itu, Bayu langsung menelpon Radio Suara Surabaya untuk melaporkan bahwa ia menemukan anak hilang, serta membagikan foto Sofi di akun facebook e100.

Kejadian ini cukup mendapatkan tanggapan yang luar biasa baik dari pendengar maupun para netter E100 sendiri. Hingga kemudian Saerawati, salah satu netter sekaligus mantan tetangga korban mengetahui informasi itu dari e100.

“Saya lihat foto (Sofi, red) di e100. Dulu Sofi tetangga saya di Kapas Kramping gang buntu. Kalau diantar kesitu pasti tetangga pada kenal,” kata Serawati.

Sayangnya, Serawati tidak memiliki kontak keluarga Sofi, sehingga ia mengirimkan alamat keluarga Sofi lalu menawarkan bantuan Dwi, adik Serawaati, yang dapat mengantar Sofi ke rumah orang tuanya.

Laporan tersebut kemudian ditindak lanjuti oleh Polsek Taman, Sidoarjo, yang langsung menuju alamat yang ditujukan Serawati tersebut. Selang beberapa waktu, akhirnya Sofi dapat dijemput dan diantar kembali ke rumahnya.

Kejadian ini tentu mendapat tanggapan yang luar biasa dari netter E100. Banyak netter yang ikut senang melihat Sofi dengan cepat dapat dipulangkan ke keluarga.

“alhamdulillah uda ketemu,” tulis Ainul Yakin.

“Alhamdulillah…. Kerjasama yg baik antar nitizen dan dimediasi e100…” tulis Win Budi.(tin/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs