Sabtu, 30 November 2024

Gempa 6,1 SR Guncang Keerom di Papua

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Gempa bumi berkekuatan 6,1 SR guncang Papua, tepatnya di Kabupaten Keerom, Minggu (16/12/2018) pukul 16.42 WIB. Foto: BMKG via Twitter

Gempa bumi berkekuatan 6,1 SR guncang Papua, tepatnya di Kabupaten Keerom, Minggu (16/12/2018) pukul 16.42 WIB.

Berdasarkan informasi dari Badan Geologi Klimatologi dan Geofika (BMKG), titik gempa yang berada pada kedalaman 106 km pada koordinat 3.78 LS-140.57 BT 0.12 LS-122.98 BT atau 52 km Barat Daya Keerom, tidak berpotensi tsunami.

“#Gempa Mag:6.1, 16-Dec-18 16:42:36 WIB, Lok:3.78 LS,140.57 BT (52 km BaratDaya KEEROM-PAPUA), Kedlmn:106 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG” tulis BMKG dalam akun twitternya.

Informasi yang dibagikan lewat Twitter tersebut juga mendapat tanggapan beberapa warganet.

“Setelah semalam di kepulauan yapen.. Barusan ada lagi.. Eling lan waspada,” tulis @cicicuuidh.

“Terasa jga di doyo baru kab.jayapura..,” tulis @debora_art.

“terasa di nimbokrang,” tulis @elsye63842630.

“terasa sampe di Waena..” tulis @Qarn66.(tin/den)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 30 November 2024
33o
Kurs