Sabtu, 23 November 2024

HUT ke-76 TNI, Kapolres KP3 Tanjung Perak Serbu Mako Koarmada II

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
AKBP Anton Efrino Kapolres KP3 Tanjung Perak memberikan ucapan HUT ke-76 TNI di Mako Koarmada II. Foto: Dispen Koarmada II

AKBP Anton Efrino T S.H.S.I.K.,Msi., Kapolres KP3 Tanjung Petak beserta rombongan, Selasa (5/10/2021) mendadak menyambangi Markas Komando Armada II sembari membawa tumpeng, dan kue tart bersama-sama mengucapkan Selamat Dirgahayu TNI ke-76.

Kedatangan Kapolres Tanjung Perak beserta rombongan disambut langsung oleh Laksma TNI Rachmad Jayadi, M.Tr. (Han) Kaskoarmada II yang didampingi oleh sebagian Pejabat Utama Koarmada II di Gedung Nala.

Dalam kesempatan tersebut AKBP Anton menuturkan, hal ini dilakukannya sebagai wujud soliditas dan sinergi TNI-Polri selama ini. Khususnya dalam menjaga kondusifitas Kamtibmas Wilayah Hukum Polres Tanjung Perak, termasuk upaya penanganan Covid-19.

“Dari kami keluarga besar Polres Tanjung Perak mengucapkan Dirgahayu TNI ke-76, semoga TNI semakin profesional, jaya dan semakin dicintai rakyat,” kata AKBP Anton Efrino.

Sementara itu Kaskoarmada II mewakili Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, SH,MAP,M.Tr (Han) Pangkoarmada II menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran Polres Tanjung Perak , sebagai wujud sinergitas TNI-Polri yang sudah terjalin sangat baik. Seperti dalam hal penanganan Pandemi Covid-19, personel TNI dan Polri saling bahu membahu mengatasi penyebaran Covid-19 di wilayah Surabaya dan sekitarnya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.(tok/dfn/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
35o
Kurs