Vaksinasi IKA Unair jelajah kampung dan pesisir masih berlanjut. Kali ini, kegiatan itu digelar di Desa Sepulu, Kecamatan Sepulu, Kabupaten Bangkalan. Sasarannya 500 warga kampung pelaut di sekitar lokasi vaksinasi.
Sebelumnya, IKA Unair juga menggelar kegiatan yang sama di Desa Krikilan, Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik. Event tersebut didukung TNI, Polri, serta tokoh masyarakat setempat.
“Kami bersyukur antusiasme masyarakat sangat besar terhadap kegiatan ini,” kata ketua Nur Sidiq pelaksana Vaksinasi IKA Unair.
Vaksinasi dilaksanakan dengan protokol kesehatan. Di Desa Sepulu, Bangkalan, warga hadir secara bertahap. Panitia sudah membagi waktu mereka, sehingga tidak berkerumun di lokasi vaksinasi.
Nur Sidiq mengatakan vaksinasi IKA Unair bertujuan membantu pemerintah Kabupaten Bangkalan dan Pemprov Jatim dalam mewujudkan Herd Immunity. Tidak lepas dari dorongan Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jatim, Ketua Umum IKA Unair.
“Saat ini cakupan vaksinasi di Bangkalan di bawah 30 persen, karena itu kami turun untuk membantu,” ucap alumni Fakultas Ilmu Budaya Unair itu
Desa Sepulu merupakan salah satu desa di Bangkalan yang warganya banyak berprofesi sebagi pelaut atau pelayaran. Mereka sangat membutuhkan.
Kegiatan itu dihadiri Komandan Kodim Bangkalan, Camat Sepulu, Komandan Koramil Sepulu, Kapolsek Sepulu, dan Kepala Desa Sepulu.
Nur Sidiq juga menambahkan kegiatan ini melibatkan tenaga kesehatan (nakes) dari Puskesmas Sepulu, Puskesmas Tanjung Bumi, Poltekes Bangkalan dan fakultas kedokteran Universitas Airlangga.
“Kami kolaborasi melayani masyarakat dalam mendapatkan vaksinasi,” ujarnya.(den)