Sabtu, 23 November 2024

Pemerintah Akan Lanjutkan PPKM Selama Masih Ada Covid-19 di Tanah Air

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Luhut Binsar Pandjaitan Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi, dalam konferensi pers virtual, Senin (16/8/2021). Foto: Tangkapan layar YouTube

Luhut Binsar Pandjaitan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi mengatakan, Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) cukup efektif mengendalikan penyebaran Covid-19 di Indonesia.

Maka dari itu, selama pandemi Covid-19 masih berlangsung, Luhut menegaskan, pemerintah akan terus menerapkan PPKM sebagai instrumen pengendali mobilitas dan aktivitas masyarakat.

Kalau penyebaran Virus Corona di suatu daerah semakin terkendali, maka jenjang dan pengetatannya akan diturunkan menjadi level dua atau satu, mendekati situasi kehidupan normal baru.

Berdasarkan hasil evaluasi PPKM Berjenjang selama tiga pekan terakhir, Luhut mengklaim ada penurunan kasus positif Covid-19 secara nasional sampai 76 persen per tanggal 15 Agustus 2021, dan turunnya positivity rate.

Kemudian, Koordinator PPKM Jawa-Bali menyebut terjadi peningkatan angka kesembuhan pasien Covid-19, dan daerah yang turun level penanganan pandemi terus bertambah.

Sekarang, tercatat ada 61 kabupaten/kota di Jawa-Bali yang berstatus level tiga dan level dua penanganan pandemi.

“Saya banyak mendapat pertanyaan apakah PPKM ini akan dilanjutkan atau dihentikan? Saya ingin menjelaskan bahwa selama Covid-19 masih menjadi pandemi, PPKM akan tetap digunakan sebagai instrumen untuk mengendalikan mobilitas dan aktivitas masyarakat,” ujarnya dalam keterangan pers virtual, di Jakarta, Senin (16/8/2021) malam.

Lebih lanjut, Luhut menegaskan evaluasi PPKM dilakukan setiap pekan supaya pemerintah bisa merespons perubahan situasi dan kondisi penanganan pandemi di lapangan.

Politisi senior Partai Golkar itu mengingatkan seluruh elemen masyarakat jangan cepat puas dengan penurunan kasus infeksi Virus Corona.

Protokol kesehatan harus tetap diterapkan untuk menghindari terulangnya lonjakan kasus Covid-19 di Tanah Air.

Luhut menyebut, ada tiga pilar utama penanganan pandemi Covid-19 di Indonesia. Pertama, peningkatan cakupan vaksinasi.

Kemudian yang kedua, peningkatan testing, tracing, treatment (3T). Lalu pilar yang ketiga, kepatuhan masyarakat pada protokol kesehatan, terutama pemakaian masker.(rid/iss/den)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs