Sabtu, 23 November 2024

Mengenal Dimas Oky Nugroho, Calon Ketum IKA Unair

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Dimas Oky Nugroho calon Ketua Umum IKA Unair. Foto: Totok suarasurabaya.net

Dimas Oky Nugroho adalah alumni Universitas Airlangga Surabaya program studi S1 Ilmu Politik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) angkatan tahun 1996.

Pria 43 tahun ini sempat menjadi presiden mahasiswa pertama di era reformasi.

Usai menuntaskan studi di Unair, dia bekerja sebagai jurnalis di stasiun TV nasional.

Dimas, sapaan akrabnya, kemudian melanjutkan pendidikan master di bidang Politik Internasional (International Politics) di University of Glasgow, Skotlandia. Sedangkan untuk gelar PhD diraihnya dari University of New South Wales (UNSW) di bidang antropologi politik.

Sepulang dari Inggris dan sebelum memulai kuliah S3, dia bekerja konsultan perdamaian di UNDP program perdamaian di Aceh tahun 2006-2008.

Pria kelahiran Pematangsiantar ini dikenal aktif dalam berbagai komunitas. Dia juga pegiat komunitas dan ekonomi kreatif, pendiri dan penggagas sejumlah platform kewirausahaan sosial (social entrepreneurship) antara lain Perkumpulan Kader Bangsa dan Sukarelawan Indonesia Untuk Perubahan. Ini dimulainya sejak tahu 2011.

Dimas sempat diusung sebagai calon Wali Kota dalam Pilkada Kota Depok oleh koalisi PDI Perjuangan, Partai Golkar, PAN, PPP, PKB dan Partai Nasdem tahun 2015.

Pada tahun 2018, Dimas mendorong program dialog anak muda lintas daerah bernama Kolaborasi Positif. Melalui platform Kolaborasi Positif ini dia berniat memunculkan anak-anak muda berprestasi dari berbagai daerah untuk diapresisasi dan dijadikan inspirasi bagi anak muda lainnya.

April 2019, Dimas menginisiasi program pelatihan dan pertukaran pemimpin muda Indonesia ke sejumlah negara sahabat. Angkatan pertama ke Singapura dengan berkunjung ke sejumlah institusi pendidikan, sosial budaya, ekonomi kreatif, kementerian kepemudaan, asosiasi pemuda dan berdialog dengan para pemimpin muda setempat.

Saat ini dia ditunjuk menjadi tim ahli Menko Perekonomian RI.

Calon ketua umum Ikatan Alumni (Ika) Unair ini ingin mengabdikan dirinya sekaligus memberi pendampingan dan membersamai anak bangsa khususnya alumni Unair merajut kolaborasi dan membangun kompetensi. Serta memajukan Unair dan mewujudkannya sebagai world class university.(dfn/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs