Borussia Dortmund terus memangkas jarak dari empat besar klasemen Liga Jerman seusai mengalahkan VfL Wolfsburg dengan skor 2-0 dalam laga pekan ke-31 di Stadion Volkswagen Arena, Sabtu (25/4/2021).
Dortmund mampu mengalahkan Wolfsburg kendati mereka harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-59 lantaran Jude Bellingham menerima kartu kuning kedua.
Erling Haaland memborong dua gol kemenangan Dortmund di laga kali ini, diawali dengan sepakan kaki kirinya pada menit ke-12 yang membuka keunggulan tim tamu.
Lantas pada menit ke-68, Haaland mencetak gol keduanya memanfaatkan umpan Mahmoud Dahoud unggul 2-0 atas Wolfsburg kendati harus tampil hanya dengan 10 pemain di lapangan.
Wolfsburg sebetulnya relatif mampu memanfaatkan keuntungan situasi 11 lawan 10 untuk mengambil kendali pertandingan, sayangnya, penyelesaian mereka begitu buruk.
Dari 21 percobaan tembakan yang dilepaskan Wolfsburg sepanjang laga, hanya dua saja yang menemui sasaran, memaksa tim besutan Oliver Glasner itu menelan dua kekalahan kandang beruntun.
Dortmund yang berada di posisi kelima kini mengoleksi 55 poin, atau hanya tertinggal satu poin dari zona empat besar.(ant/iss)